Berita-Indo

PNM Dorong Ekonomi Perbatasan Lewat Inovasi Rumput Laut di Sebatik

PNM Dorong Ekonomi Perbatasan Lewat Inovasi Rumput Laut di Sebatik

()

Bisnis.com, SEBATIK - Di tengah keindahan alam perbatasan Indonesia-Malaysia, PT Permodalan Nasional Madani (PNM) mengambil langkah strategis untuk memperkuat ekonomi masyarakat melalui program pemberdayaan berbasis produk olahan rumput laut. Program ini dilaksanakan di Kecamatan Sebatik Timur, Kabupaten Nunukan, dengan tujuan untuk menciptakan produk-produk berkualitas dari rumput laut, seperti jelly rumput laut, yang siap bersaing di pasar nasional hingga internasional.

Melibatkan 15 nasabah dari Kelompok Tanjung Aru Unit Mekaar Nunukan, program pelatihan ini dilaksanakan secara bertahap untuk memastikan peserta memperoleh keterampilan dan pengetahuan yang komprehensif. Pada tahap pertama, yang dimulai sejak Juni 2024, fokus utama adalah pada inovasi produk. Para pelaku usaha lokal diberikan pelatihan untuk mengembangkan produk olahan rumput laut yang menarik dan memiliki nilai jual tinggi. Di tahap kedua, pelatihan berlanjut dengan mengajarkan teknik pengemasan profesional dan strategi pemasaran digital, untuk memperluas jangkauan pasar mereka. Tahap akhir dari program ini adalah peluncuran produk, yang menandai pencapaian besar dalam kolaborasi ini.

Kebun Ganja di Genteng Rumah Warga di Jakbar Dibongkar, 16 Pot Disita

Kebun Ganja di Genteng Rumah Warga di Jakbar Dibongkar, 16 Pot Disita

()

Polisi menggerebek pria inisial AJ (36) di rumahnya di Pedongkelan, Cengkareng, Jakarta Barat. AJ digerebek lantaran menanam puluhan pot tanaman ganja di rumahnya.

Kasatres Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, AKBP Chandra Mata Rohansyah didampingi Kapolsek Cengkareng Kompol Abdul Jana menjelaskan pengungkapan kasus ini merupakan bagian komitmen Polri dalam mendukung program Asta Cita Presiden Prabowo Subianto. Kegiatan ini juga merupakan arahan Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes M Syahduddi.

"Pengungkapan ini adalah bentuk nyata dari upaya Polri dalam memperkuat reformasi politik, hukum dan birokrasi serta memperkuat pencegahan dan pemberantasan korupsi, narkoba, judi dan penyelundupan," ujar AKBP Chandra Mata Rohansyah di lokasi, Rabu, (13/11/2024).

Fakta Baru Puluhan Anggota TNI Diamankan Terkait Kasus di Deli Serdang

Fakta Baru Puluhan Anggota TNI Diamankan Terkait Kasus di Deli Serdang

()

Puluhan anggota TNI terlibat dalam penyerangan di Desa Selamat, Kecamatan Sibiru-biru, Deli Serdang. Para korban penyerangan masih dirawat. Apa saja fakta terkininya?

Sebagaimana diketahui, puluhan anggota diduga TNI terlibat dalam penyerangan di Desa Selamat, Kecamatan Sibiru-biru, pada Jumat (8/11) malam. Ada seorang warga bernama Raden Barus (60) yang tewas dalam peristiwa itu.

Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto mengungkapkan awal mula peristiwa penyerangan yang diduga dilakukan 33 anggota TNI di Deli Serdang. Menurut Agus, awalnya anggota TNI menegur anggota geng motor yang melintas.

Innalilahi, Bupati Kepulauan Seribu Junaedi Meninggal Dunia

Innalilahi, Bupati Kepulauan Seribu Junaedi Meninggal Dunia

()

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta tengah berduka. Bupati Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu, Junaedi, meninggal dunia pada sore ini.

Berdasarkan pesan yang diterima detikcom pada Rabu (13/11/2024), Penjabat Gubernur DKI Jakarta Teguh Setyabudi mengucapkan belasungkawa.

"Segenap keluarga besar Pemprov DKI Jakarta turut berdukacita sedalamnya atas wafatnya Junaedi, Bupati Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu. Semoga amal ibadah beliau diterima Allah SWT dan diberikan husnul khotimah," bunyi ucapan Teguh.

Kabar duka ini juga dibenarkan oleh Sekretaris Pimpinan Bupati Kepulauan Seribu, Anissa. Ia mengatakan Junaedi meninggal dunia saat masih bekerja di kantornya.

Rumah Produksi Miras Ilegal di Tangsel Digerebek Polisi, Ratusan Botol Arak Diamankan

Rumah Produksi Miras Ilegal di Tangsel Digerebek Polisi, Ratusan Botol Arak Diamankan

()

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com - Polisi menyita 270 botol plastik dan tiga jeriken minuman keras (miras) ilegal dari sebuah rumah produksi di Jalan Eluka, Kelurahan Bakti Jaya, Kecamatan Setu, Tangerang Selatan (Tangsel), Selasa (12/11/2024).

Kapolsek Cisauk AKP Dhady Arsya mengatakan, ratusan botol miras tersebut ditemukan dalam kondisi tersimpan dalam kardus dan siap diedarkan.

"Ada 270 botol plastik dan tiga jeriken berisikan arak sudah kami amankan sebagai barang bukti," ujar Dhady Arsya kepada Kompas.com, Rabu (13/11/2024).

Pembayaran Royalti Emiten Batu Bara ADRO, BYAN Cs Kuartal III/2024, Siapa Terbesar?

Pembayaran Royalti Emiten Batu Bara ADRO, BYAN Cs Kuartal III/2024, Siapa Terbesar?

()

Bisnis.com, JAKARTA — Sejumlah emiten batu bara milik konglomerat seperti ADRO, INDY hingga BYAN tercatat telah melaporkan kinerjanya untuk periode sembilan bulan 2024. Perusahaan-perusahaan tersebut juga telah melaporakan pembayaran royalti terhadap pemerintah.

Berdasarkan pantauan Bisnis, pembayaran royalti dari emiten-emiten batu bara tersebut tercatat turun pada periode Januari-September 2024, mengingat penurunan harga batu bara yang berdampak ke kinerja masing-masing emiten.

Emiten batu bara afiliasi konglomerat Garibaldi ‘Boy’ Thohir PT Adaro Energy Indonesia Tbk. (ADRO) masih menjadi emiten batu bara dengan penyumbang royalti terbesar hingga akhir September 2024.

KPAI Dukung Wacana Komdigi Batasi Anak Akses Medsos

KPAI Dukung Wacana Komdigi Batasi Anak Akses Medsos

()

Bareskrim Polri membongkar 47 kasus tindak pidana pornografi anak dalam kurun enam bulan. Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) mengaku prihatin karena anak masih menjadi sasaran eksploitasi seksual.

"Pada hari ini kita menyaksikan bahwa anak-anak masih menjadi objek eksploitasi seks dan pornografi," ujar Komisioner KPAI Kawiyan dalam jumpa pers di Bareskrim Polri, Jakarta Selatan, Rabu (13/11/2024).

Dia mengatakan, berdasarkan undang-undang (UU), anak-anak harus dilindungi dari paparan pornografi.

"Padahal sebagaimana diatur oleh Pasal 11 dan 15 UU Nomor 44 Tahun 2008 tentang pornografi bahwa anak-anak tidak boleh dilibatkan baik sebagai pemain, sebagai talent di dalam hal distribusi pornografi dan porno aksi," jelas dia.

Brankas Berisi Uang Rp 5 Miliar dan Emas 1 Kg Dicuri dari Rumah di Tangsel

Brankas Berisi Uang Rp 5 Miliar dan Emas 1 Kg Dicuri dari Rumah di Tangsel

()

 

JAKARTA, KOMPAS.com - Enam orang komplotan pencuri mencuri brankas dari sebuah rumah di Perumahan Bukit Golf, Serpong, Tangerang Selatan, Sabtu (12/10/2024).

“Di dalam (brankas) ada uang tunai Rp 5 miliar yang hilang, kemudian emas batangan 1 kilogram,” ungkap Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi di Polda Metro Jaya, Rabu (13/11/2024).

Pemilik rumah mengetahui brankasnya dicuri setelah mendapatkan laporan dari asisten rumah tangga (ART) setelah melihat rekaman CCTV.

Mengaku Jadi Pemenang Tender Pemkot Jaktim, Wanita Ini Tipu Lima Korban hingga Rp 5,8 Miliar

Mengaku Jadi Pemenang Tender Pemkot Jaktim, Wanita Ini Tipu Lima Korban hingga Rp 5,8 Miliar

()

JAKARTA, KOMPAS.com -  Seorang perempuan warga Pinang Ranti, Makasar, Jakarta Timur berinisial FD (49) menjadi pelaku penipuan dan penggelapan proyek pengadaan sejumlah barang.

Dengan mengaku sebagai salah satu pemenang tender dari proyek pengadaan barang di kantor Wali Kota Jakarta Timur, FD menawarkan kerja sama dengan para korban.

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi mengatakan, setidaknya ada lima korban FD yang telah membuat laporan ke polisi dengan total kerugian mencapai lebih dari Rp 5,8 miliar.

Polda Metro Tangkap 2 Pencuri Brankas di Tangsel, 4 Orang Masih Diburu

Polda Metro Tangkap 2 Pencuri Brankas di Tangsel, 4 Orang Masih Diburu

()

Polda Metro Jaya membongkar kasus sindikat spesialis pencurian brankas. Sebanyak dua pelaku yang berperan sebagai eksekutor dan penadah bisa ditangkap.

"Pelaku yang diamankan adalah saudara AH, ini sebelah kiri saya, perannya eksekutor, berasal dari Kabupaten Musi Rawas, Sumatera Selatan. Kemudian setelah dikembangkan, ditangkap pelaku kedua tersangka W, warga Jasinga, Kabupaten Bogor, perannya penadah hasil curian," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi kepada wartawan, Rabu (13/11/2024).

Perbaiki Mesin Pompa Air, Dua Warga Purworejo Tewas di Dalam Sumur

Perbaiki Mesin Pompa Air, Dua Warga Purworejo Tewas di Dalam Sumur

()

PURWOREJO, KOMPAS.com - Dua orang warga Desa Wonosri, Kecamatan Ngombol, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah, ditemukan meninggal dunia di dalam sumur pada Rabu (13/11/2024) sekitar pukul 11.00 WIB.

Kedua korban diketahui berinisial LSM (57) dan TSW (59).

KBO Reskrim Polres Purworejo, Iptu Tri Atmoko, menjelaskan bahwa kejadian tersebut bermula saat korban LSM sedang memperbaiki mesin pompa air miliknya.

Ia turun ke dalam sumur menggunakan tangga bambu untuk memasang paralon.

"Sampai di dasar kolam yang lebih kurang 5 meter, korban merasa sesak dan terjatuh. Istri korban berteriak sehingga datang korban kedua, yaitu TSW, yang langsung turun ke dalam sumur," ungkap Tri, Rabu.

Dicurhati Warga yang Terjerat Rentenir dan Pinjol, Airin Berjanji Akan Tingkatkan Literasi Keuangan Masyarakat

Dicurhati Warga yang Terjerat Rentenir dan Pinjol, Airin Berjanji Akan Tingkatkan Literasi Keuangan Masyarakat

()

KOMPAS.com - Pasangan calon gubernur nomor urut 1 Airin Rachmi Diany dan Ade Sumardi (Airin-Ade) terus bersilaturahmi dengan masyarakat. 

Paling baru, Airin mendapatkan banyak aspirasi dari masyarakat terkait keberadaan rentenir dengan sebutan "bang emok". 

Istilah itu dipakai karena masyarakat mudah mendapatkan utang, tetapi dengan bunga tinggi. 

Masyarakat juga mengaku membutuhkan pemahaman agar tidak terjerat dalam pinjaman online (pinjol).

“Penting bagi kita untuk meningkatkan literasi keuangan dan advokasi utang kepada masyarakat,” ujarnya saat bersilaturahmi dengan masyarakat Kabupaten Lebak, Rabu (13/11/2024). 

Survei Spektrum Politika Institute, Paslon Tunggal Annisa-Leli Unggul dari Kotak Kosong di Dharmasraya

Survei Spektrum Politika Institute, Paslon Tunggal Annisa-Leli Unggul dari Kotak Kosong di Dharmasraya

()

DHARMASRAYA, KOMPAS.com-Pasangan calon Annisa Suci Ramadhani dan Leli Arni diprediksi unggul dari kotak kosong di Pilkada Kabupaten Dharmasraya 2024.

Berdasarkan survei terbaru yang dirilis Spektrum Politika Institute, keduanya mendapatkan popularitas tinggi, bahkan diperkirakan unggul di 95 persen nagari.

Survei yang dilaksanakan Spektrum Politika Institute ini melibatkan 1.220 responden yang tersebar di 11 kecamatan dan 52 nagari di Dharmasraya.

Menggunakan metode multistage random sampling dengan margin of error 2,9 persen, survei ini mencatat popularitas Annisa mencapai 88,4 persen, sementara Leli Arni berada di angka 85,6 persen.

Anggota DPR Minta BPJS Kesehatan Hati-Hati soal Kenaikan Iuran

Anggota DPR Minta BPJS Kesehatan Hati-Hati soal Kenaikan Iuran

()

Bisnis.com, JAKARTA — Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI menyoroti ancaman defisit yang dihadapi oleh Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan, serta potensi kenaikan iuran sebagai langkah untuk mengatasi masalah tersebut.

Anggota Komisi IX DPR RI Edy Wuryanto menyatakan bahwa isu kenaikan iuran merupakan hal yang sensitif, sehingga meminta BPJS Kesehatan untuk berhati-hati dalam mengambil keputusan tersebut.

“Saya kira harus hati-hati [terkait kenaikan iuran], apalagi pak Prabowo baru saja memimpin. Isu kenaikan iuran ini tentu sangat sensitif, terutama bagi peserta mandiri,” kata Edy.

Tersangka Kasus Timah Tutup Mulut soal Aktor Utama, Jaksa Agung Tak Patah Arang

Tersangka Kasus Timah Tutup Mulut soal Aktor Utama, Jaksa Agung Tak Patah Arang

()

Jaksa Agung, ST Burhanuddin, berharap tersangka hingga saksi memberi keterangan agar kasus dugaan korupsi pengelolaan timah terbuka secara terang. Dia mengatakan para tersangka ’tutup mulut'.

Mulanya, anggota Komisi III DPR RI, Benny K Harman, bertanya soal kelanjutan kasus korupsi pengelolaan timah yang menyebabkan kerugian negara berupa kerusakan lingkungan hingga Rp 300 triliun. Dia lalu bertanya soal tokoh utama dalam kasus tersebut.

"Berkaitan dengan kasus timah yang pernah saya dalam rapat periode yang lalu di tempat ini ada nama yang disebut-sebut sebagai tokoh utama dalam kasus timah ini, tetapi tidak ada ujungnya tiba-tiba sudah sampai di tingkat penuntutan bahkan sudah sampai di persidangan," ujar Benny dalam rapat dengar pendapat di kompleks gedung DPR, Rabu (13/11/2024).

Skema KUR Tematik untuk Biaya Kuliah Telah Rampung Disusun, Kapan Rilis?

Skema KUR Tematik untuk Biaya Kuliah Telah Rampung Disusun, Kapan Rilis?

()

Bisnis.com, JAKARTA — Skema program kredit usaha rakyat (KUR) tematik untuk pinjaman biaya kuliah atau student loan telah rampung. Lalu, apakah akan segera diluncurkan?

Asisten Deputi Pasar Modal dan Lembaga Keuangan Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Gede Edy Prasetya menjelaskan pihaknya sudah selesai menyusun skema student loan dari kredit usaha rakyat (KUR). 

"Skemanya sudah siap. Cuma pemerintah mau enggak? Artinya petinggi-petinggi kita," ujar Gede di Kantor Kemenko Perekonomian, Jakarta Pusat, Rabu (13/11/2024).

Saat Istri Calon Gubernur Maluku Punguti Sampah Usai Kampanye Akbar

Saat Istri Calon Gubernur Maluku Punguti Sampah Usai Kampanye Akbar

()

AMBON, KOMPAS.com - Usai kampanye akbar pasangan calon nomor urut 03, Pilkada Maluku, Hendrik Lewerissa-Abdullah Vanath, Maya Baby Rampen memunguti sampah plastik di Lapangan Merdeka, Ambon, Rabu sore (13/11/2024). 

Maya Baby Rampen adalah istri Hendrik Lewerissa. Dia terlihat berjalan meninggalkan area panggung kampanye sambil menenteng kantong plastik merah untuk mengumpulkan sampah.

Meskipun telah ada petugas kebersihan dan relawan yang bertugas membersihkan lokasi tersebut, Maya masih melanjutkan aksinya.

Selanjutnya, aksi Maya ini menjadi diikuti beberapa relawan dan simpatisan.

Banjir di Perumahan Taman Mangu Indah Tangsel Surut, Sisakan Endapan Lumpur

Banjir di Perumahan Taman Mangu Indah Tangsel Surut, Sisakan Endapan Lumpur

()

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com - Banjir yang sempat merendam Perumahan Taman Mangu Indah, Kelurahan Jurangmangu Barat, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), telah surut.

Pada Senin (11/11/2024) sore, air setinggi 150 sentimeter merendam kawasan tersebut. Sementara, pada Rabu (13/11/2024), air telah sepenuhnya surut dan menyisakan endapan lumpur di ruas jalan dan rumah warga.

Sumarni (49), salah satu warga yang terdampak banjir mengatakan, garasi rumahnya dipenuhi lumpur dan sampah akibat banjir. 

Wamendagri Minta Dukcapil Permudah Kebutuhan Korban Erupsi Gunung Lewotobi

Wamendagri Minta Dukcapil Permudah Kebutuhan Korban Erupsi Gunung Lewotobi

()

Wakil Menteri dalam Negeri Bima Arya meminta Dinas Kependudukan dan Sipil (Dukcapil) mempermudah warga korban erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki, Flores Timur, dalam membuat data kependudukan yang baru. Hanya dengan biodata, data kependudukan yang hilang atau rusak bisa diperbarui.

"Tadi saya minta juga secara langsung kepada Dukcapil untuk memudahkan, artinya ketika dokumen-dokumen kependudukannya itu rusak atau hilang, maka bisa dimudahkan, disederhanakan hanya dengan menggunakan biodata saja," kata Bima Arya kepada wartawan di KPU RI, Jakarta Pusat, Rabu (13/11/2024).

KPK Koordinasi dengan Kemenag Pantau Izin hingga Database Haji-Umrah

KPK Koordinasi dengan Kemenag Pantau Izin hingga Database Haji-Umrah

()

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) bakal mengawasi pelaksanaan ibadah haji dan umrah. KPK melalui Kedeputian Pencegahan dan Monitoring sudah menjalin koordinasi dengan Kementerian Agama (Kemenag) terkait pemantauan tersebut.

"Kita sudah siap segera untuk pencegahan. Tapi yang sekarang kayaknya satu siklus penuh dan bukan haji ini saja. Jadi yang haji plus, yang umroh itu sekalian aja deh dari perizinannya sampe database-nya segala macam kita pengen lihat," kata Deputi Pencegahan dan Monitoring KPK Pahala Nainggolan di gedung ACLC KPK, Jakarta, Rabu (13/11/2024).

Sri Mulyani Minta Wamen Anggito Kejar Potensi Pajak dari Shadow Economy

Sri Mulyani Minta Wamen Anggito Kejar Potensi Pajak dari Shadow Economy

()

Bisnis.com, JAKARTA — Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati telah meminta wakilnya, Anggito Abimanyu, untuk mengurus potensi penerimaan pajak dari sektor-sektor yang tidak terdeteksi oleh fiskus dan mendistorsi ekonomi alias shadow economy.

Sebagaimana beberapa kali disebut oleh para anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) dalan Rapat Kerja (Raker) Komisi XI dengan Menteri Keuangan, shadow economy yang disoroti, termasuk persoalan judi online (Judol). 

Sri Mulyani menuturkan keberadaan tambahan wakil menteri keuangan dari Prabowo memang dimaksudkan untuk mengejar hal-hal tersebut. 

Korban Erupsi Lewotobi Melahirkan di Pengungsian, Bayi Dinamai Gibran

Korban Erupsi Lewotobi Melahirkan di Pengungsian, Bayi Dinamai Gibran

()

FLORES TIMUR, KOMPAS.com – Katarina Kwuta (25), seorang penyintas erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di Nusa Tenggara Timur, melahirkan seorang bayi laki-laki pada Selasa malam (12/11/2024) kemarin.

“Saya sangat bersyukur kepada Tuhan, semua proses berjalan lancar,” ucap Katarina saat ditemui di lokasi pengungsian Desa Kobasoma, Kecamatan Titehena, Rabu (13/11/2024).

Uniknya, sang suami Paulus Tapun (35) mengaku telah mempersiapkan nama untuk anak ketiga mereka itu. “Namanya Gibran,” ucap dia singkat.

Paulus menjelaskan, pemberian nama Gibran terinspirasi dari rencana kunjungan putra mantan Presiden Joko Widodo ke lokasi pengungsi erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki pada Kamis, 14 November 2024 besok.

Ketum Bhayangkari Tinjau Pengungsian Warga Korban Erupsi Lewotobi Laki-laki

Ketum Bhayangkari Tinjau Pengungsian Warga Korban Erupsi Lewotobi Laki-laki

()

Ketua Umum (Ketum) Bhayangkari, Juliati Sigit Prabowo, meninjau posko pengungsian bencana erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di Nusa Tenggara Timur (NTT). Ketum Bhayangkari juga menyalurkan bantuan berupa makanan hingga kebutuhan anak-anak.

Berdasarkan keterangan yang didapatkan detikcom, Rabu (11/2024), Ketum Bhayangkari, Juliati Sigit Prabowo, meninjau warga terdampak bencana erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di Lewoingu, Kecamatan Titehena, Kabupaten Flores Timur, NTT.

Juliati Sigit Prabowo sempat berbincang dengan anak-anak yang ada di tenda pengungsian. Juliati juga melihat suasana pengungsian di dalam sebuah bangunan.

Kejagung Periksa Istri Eks Dirjen KA di Kasus Korupsi Jalur Besitang-Langsa

Kejagung Periksa Istri Eks Dirjen KA di Kasus Korupsi Jalur Besitang-Langsa

()

Kejaksaan Agung (Kejagung RI) memeriksa RREP, selaku istri Mantan Dirjen Perkeretaapian (KA) Kemenhub Prasetyo Boeditjahjono. Pemeriksaan itu terkait kasus korupsi jalur kereta api Besitang-Langsa pada Balai Teknik Perkeretaapian Medan tahun 2017-2023 yang menjerat Prasetyo sebagai tersangka.

Kapuspenkum Kejagung, Harli Siregar, menyebut pemeriksaan itu dilakukan pada hari ini, Rabu (13/11/2024). Selain itu, penyidik juga memeriksa satu orang lainnya dalam perkara itu yaitu, DRR selaku staf pada Direktorat Sarana Transportasi Jalan Kementerian Perhubungan.

Debat Pilkada Parigi Moutong Diwarnai Kericuhan

Debat Pilkada Parigi Moutong Diwarnai Kericuhan

()

KOMPAS.com - Debat Pilkada Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah, diwarnai kericuhan, Rabu (13/11/2024).

Kericuhan terjadi ketika pasangan calon bupati Parigi Moutong nomor urut 3, Nizar Rahmatu, tengah menanggapi paslon nomor urut 2 soal pembangunan yang merata di kabupaten tersebut.

Ia menilai, seorang bupati tidak boleh hanya berada di kantor, melainkan harus keliling menemui masyarakat dan mendengar langsung keluh kesah.

Saat Nizar sedang memberikan tanggapan, memang terdengar suara sorakan dari arah penonton debat di dalam ruangan tersebut.

Debat Pilkada Parigi Moutong Memanas

Debat Pilkada Parigi Moutong Memanas

()

KOMPAS.com - Debat Pilkada Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah, memanas, Rabu (13/11/2024).

Hal itu terjadi ketika pasangan calon bupati Parigi Moutong nomor urut 3, Nizar Rahmatu, tengah menanggapi paslon nomor urut 2 soal pembangunan yang merata di kabupaten tersebut.

Ia menilai, seorang bupati tidak boleh hanya berada di kantor, melainkan harus keliling menemui masyarakat dan mendengar langsung keluh kesah.

Saat Nizar sedang memberikan tanggapan, memang terdengar suara sorakan dari arah penonton debat di dalam ruangan tersebut.

Dewan Pengawas BPJS Kesehatan Ungkap Arah Jaminan Kesehatan Nasional (JKN)

Dewan Pengawas BPJS Kesehatan Ungkap Arah Jaminan Kesehatan Nasional (JKN)

()

Bisnis.com, JAKARTA — Dewan Pengawas (Dewas) BPJS Kesehatan memaparkan menyebut pihaknya akan meningkatkan fungsi pengawasan program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang diselenggarakan BPJS Kesehatan. 

Ketua Dewas BPJS Kesehatan Abdul Kadir mengatakan program kerja tersebut dibagi menjadi tiga kelompok besar, yaitu pengawasan program rutin, penguatan organisasi dewan pengawas, dan pengawasan pelaksanaan kebijakan.

“Dalam program kerja pengawasan rutin, kami akan melakukan evaluasi capaian kinerja direksi secara berkala, mencakup kinerja keuangan dan operasional,” kata  Abdul Kadir dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan BPJS Kesehatan dan Komisi IX DPR RI di Jakarta, Rabu (13/11/2024). 

2 Warga Banten Jadi Tersangka Usai Jual 20 Sapi Bantuan Kementerian Pertanian

2 Warga Banten Jadi Tersangka Usai Jual 20 Sapi Bantuan Kementerian Pertanian

()

SERANG, KOMPAS.com - Polres Serang menetapkan JK (57) dan SW (52), dua warga Tirtayasa, Kabupaten Serang, Banten, sebagai tersangka kasus korupsi bantuan ternak sapi dari Kementerian Pertanian dengan kerugian keuangan negara Rp 300 juta.

Keduanya menjual 20 ekor sapi bantuan pemerintah tahun 2023.

"Sekira bulan Agustus sampai September, JK dan SW menjual 19 ekor sapi dengan harga Rp 7 juta per ekor," kata Kapolres Serang AKBP Condro Sasongko melalui keterangan tertulis, Rabu (13/11/2024).

Soal Rencana Bansos Disetop Jelang Pilkada, KPK Akan Ikut Awasi

Soal Rencana Bansos Disetop Jelang Pilkada, KPK Akan Ikut Awasi

()

KPK mendukung rencana pemerintah menghentikan sementara pendistribusian bantuan sosial (bansos) menjelang Pilkada 2024. Upaya ini disebut KPK demi memitigasi potensi konflik kepentingan.

"Penghentian bansos ini bertujuan untuk memitigasi adanya konflik kepentingan ataupun bentuk-bentuk money politic dalam pilkada ini," kata Budi Prasetyo sebagai anggota tim jubir KPK kepada wartawan, Rabu (13/11/2024).

"Kami pun mengajak masyarakat untuk ikut mengawasi program bansos ini, sebagai bentuk pelibatan publik dalam pencegahan korupsi. Penyaluran bansos secara umum oleh pemda tentunya tetap harus mengikuti arahan Kemendagri sebagai instansi pembinanya," imbuhnya.

COP29: ESDM Bicara Potensi RI Jadi Pengguna Geothermal Terbesar di Dunia

COP29: ESDM Bicara Potensi RI Jadi Pengguna Geothermal Terbesar di Dunia

()

Bisnis.com, JAKARTA - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menyampaikan Indonesia berpotensi menjadi negara pengguna geothermal terbesar di dunia mengingat cadangan yang dimiliki sangat besar. 

Hal ini menjadi topik pembicaraan melalui agenda United Nations Climate Change Conference atau COP29 hari ketiga yang berlangsung di Baku, Azerbaijan pada Rabu (13/11/2024). 

Direktur Jenderal Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi Kementerian ESDM Eniya Listiani Dewi mengatakan pihaknya terus mendorong potensi geothermal di Indonesia yang memiliki cadangan terbesar kedua di dunia yakni sebesar 23 GW.