Asal Usul Kota Lubuklinggau, Kisah Linggau Membuat Lubuk
KOMPAS.com - Kisah Linggau dan Dayang Torek adalah cerita rakyat yang berasal dari Kota Lubuklinggau, Sumatera Selatan.
Cerita rakyat tersebut mengisahkan asal-usul Kota Lubuklinggau.
Kota Lubuklinggau adalah kota setingkat kabupaten yang memiliki posisi geostrategis dan menjadi kota perlintasan jalur tengah.
Kota tersebut menghubungkan Provinsi Sumatera Selatan dengan Provinsi Bengkulu di sisi barat, Provinsi Lampung di sisi selatan dan wilayah lain di bagian utara Pulau Sumatera.
Cerita rakyat adalah sastra lisan yang telah dikenal lama dan sudah menjadi tradisi masyarakatsecara turun temurun.