600 Prajurit TNI AL Bongkar Pagar Laut Di Tangerang

Pembongkaran Pagar Laut di Tangerang Ditargetkan Selesai 10 Hari

Pembongkaran Pagar Laut di Tangerang Ditargetkan Selesai 10 Hari

()

 

TANGERANG, KOMPAS.com - TNI Angkatan Laut (AL) menargetkan, pembongkaran pagar laut sepanjang 30 kilometer di perairan Tanjung Pasir, Kabupaten Tangerang, Banten, selesai dalam 10 hari.

"Targetnya itu paling cepat 10 hari. 10 hari, bukan dua bulan," ujar Kepala Dinas Penerangan TNI AL (Kadispenal) Laksamana Pertama I Made Wira Hady kepada wartawan, Sabtu (18/1/2025).

Pembongkaran pagar laut di Tangerang dilakukan secara bertahap setiap harinya.

Cepat atau lambatnya pembongkaran pagar laut juga tergantung kondisi cuaca di sekitar lokasi.

3 Pasukan Khusus TNI AL Diterjunkan Bongkar Pagar Laut Tangerang

3 Pasukan Khusus TNI AL Diterjunkan Bongkar Pagar Laut Tangerang

()

TANGERANG, KOMPAS.com - Tiga pasukan khusus TNI Angkatan Laut turut dilibatkan dalam pembongkaran pagar laut di perairan Tanjung Pasir, Tangerang, Banten, Sabtu (18/1/2025).

Ketiga pasukan khusus itu adalah Komando Pasukan Katak (Kopaska), Marinir, dan Dinas Penyelamatan Bawah Air (Dislambair).

Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) III Jakarta Brigadir Jenderal (Mar) Harry Indarto mengatakan, pelibatan personel Dislambair untuk mengukur kedalaman patok bambu pagar laut.

 

"Kami perlu mengetahui kedalaman patok-patok yang sudah tertanam dan sudah berapa lama," ujar Harry di Tangerang.