Disdikbud Magelang Setuju UN Digelar Lagi, Ini Alasannya
MAGELANG, KOMPAS.com - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Magelang, Jawa Tengah, menyetujui wacana digelarnya kembali ujian nasional (UN) yang dicetuskan Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah.
Kepala Disdikbud Kota Magelang, Imam Baihaqi, mengaku setuju atas wacana tersebut karena dapat menunjukkan standardisasi nilai antara sekolah-sekolah yang ada.
“Dengan ujian nasional, kita bisa mengukur bagaimana posisi anak, bagaimana posisi sekolah di suatu daerah,” bebernya kepada Kompas.com di kantornya, Kamis (2/1/2025).
Menurut Baihaqi, program asesmen nasional yang menggantikan ujian nasional belum bisa menggambarkan standardisasi nilai.