Agatha of Palermo

YouTuber Agatha of Palermo Dipolisikan atas Dugaan Penistaan Agama

YouTuber Agatha of Palermo Dipolisikan atas Dugaan Penistaan Agama

()

YouTuber Agatha of Palermo dilaporkan ke Polda Metro Jaya atas dugaan penistaan agama. Agatha diduga menghina Nabi dalam kontennya.

Laporan ini diterima oleh pihak Polda Metro Jaya dengan nomor LP/B/6650/XI/2025/SPKT/POLDA METRO JAYA tanggal 1 November 2024. Agatha dilaporkan oleh lembaga Apologet Islam Indonesia (API).

Pengacara API, Rusdin Ismail, menyebutkan, dalam sebuah video yang diunggah di salah satu akun YouTube, Agatha diduga telah melakukan penistaan agama dengan menghina Nabi Muhammad SAW.