Agus Iwas

Sambil Tahan Kencing, Agus Difabel Memohon Tak Ditahan di Rutan

Sambil Tahan Kencing, Agus Difabel Memohon Tak Ditahan di Rutan

()

Pria difabel tersangka pelecehan seksual terhadap mahasiswi di Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB), Agus alias IWAS, menangis saat digiring ke Kejaksaan Negeri (Kejari) Mataram. Dia memohon kepada jaksa agar dikembalikan menjadi tahanan rumah.

"Saya mohon, Pak. Biar saya di rumah. Karena saya tidak biasa, ini saja terus terang saya tahan kencing, Pak," katanya dilansir detikBali, Jumat (10/1/2025).

Ibunda IWAS, Ni Gusti Ayu Ari Padni, mengaku khawatir terhadap kondisi anaknya jika ditahan. Sebab, selama ini IWAS melakukan aktivitas sehari-hari bergantung pada dirinya.