Andre Rosiade

Pengadaan Bogie Set di PT INKA, Andre Rosiade Minta BUMN Pakai Perusahaan Lokal

Pengadaan Bogie Set di PT INKA, Andre Rosiade Minta BUMN Pakai Perusahaan Lokal

()

Anggota DPR RI asal Sumbar H Andre Rosiade mendorong Kementerian BUMN menggunakan perusahaan dalam negeri untuk pengadaan bogie set di PT Industri Kereta Api atau PT INKA (Persero). Pasalnya, ada beberapa perusahaan BUMN yang Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) dari produknya sudah mencapai 40 persen dan sudah memenuhi kriteria seperti yang dipersyaratkan dalam pengadaan barang dan jasa.

"Ini ada aspirasi dan masukan soal pengadaan bogie set di PT INKA (Persero). Kita tahu ada dua BUMN kita yakni PT Barata Indonesia (Persero) dan PT Boma Bisma Indra (Persero) itu telah mencapai TKDN sampai dengan 40 persen. Kita tahu berdasarkan peraturan perundang-undangan kalau TKDN nya sampai 40 persen ini merupakan barang yang wajib digunakan dalam pengadaan barang dan jasa. Saat ini produk bogie dari PT Bharata Indonesia (Persero) dan PT Boma Bisma Indra (Persero) sudah diekspor ke 12 negara sejak 2018," kata Wakil Ketua Komisi VI DPR RI ini saat Rapat Dengar Pendapat Komisi VI DPR RI dengan Menteri BUMN di Gedung DPR RI, Senin (4/11/2024).

Andre Rosiade: Serah Terima Kelola Pasar Raya Fase VII Padang Dilakukan Besok

Andre Rosiade: Serah Terima Kelola Pasar Raya Fase VII Padang Dilakukan Besok

()

Anggota DPR RI asal Sumatra Barat (Sumbar) Andre Rosiade mengatakan pembangunan Pasar Raya Fase VII telah 100%. Andre mengatakan besok dilakukan serah terima dari Kementerian PU kepada Pemerintah Kota Padang

Andre sebelumnya pada pekan lalu mengunjungi Padang dan mendatangi lokasi Pasar Raya Fase VII. Dalam waktu dekat, pasar tersebut akan kembali bisa digunakan pedagang setelah sejak gempa 2009 belum dibangun.

"Saya ingin sampaikan kabar gembira. Minggu lalu kami sudah mengunjungi Padang, datang ke Pasar Raya Fase VII. Alhamdulilah, pembangunan kembali sudah 100 persen tuntas dikerjakan. Bahkan Adhi Persada Gedung (APG) sebagai pembangun sudah menyerahterimakan kepada Kementerian Pekerjaan Umum (Kemen PU) melalui Dirjen Cipta Karya," kata Andre Rosiade, dalam keterangannya, Minggu (3/11/2024).

Viral Aksi Ormas di Cirebon, Andre Rosiade: Tiap WNI Boleh Jualan Nasi Padang

Viral Aksi Ormas di Cirebon, Andre Rosiade: Tiap WNI Boleh Jualan Nasi Padang

()

Aksi sejumlah orang di Pabuaran, Cirebon, Jawa Barat, yang mencopot label ‘Masakan Padang’ di salah satu rumah makan masakan padang sempat viral di media sosial. Ketua Harian Ikatan Keluarga Minang (IKM) Andre Rosiade menegaskan, setiap Warga Negara Indonesia (WNI) berhak berjualan masakan padang.

Andre Rosiade menyampaikan pernyataan ini dalam video reels Instagram resminya, Kamis (31/10/2024). Andre menegaskan aksi itu tidak benar dan persaudaraan haruslah dikedepankan dalam menyikapi hal ini.

"Saya ingin menyampaikan hal itu tidak benar dan juga tidak boleh hal itu terjadi karena sekali lagi bahwa hak setiap warga negara untuk boleh berjualan nasi padang karena nasi padang sudah menjadi kekayaan kuliner khas Negara Kesatuan Republik Indonesia," kata Andre Rosiade.

Andre Rosiade: Bantuan Kementan Cair, Sawah Terdampak Lahar Dingin Marapi Dinormalisasi

Andre Rosiade: Bantuan Kementan Cair, Sawah Terdampak Lahar Dingin Marapi Dinormalisasi

()

Bantuan Kementerian Pertanian (Kementan) senilai Rp 10 miliar untuk ratusan hektare lahan pertanian di Nagari Bukik Batabuah, Kecamatan Canduang, Kabupaten Agam mulai dicairkan usai difasilitasi Anggota DPR RI asal Sumatra Barat (Sumbar) Andre Rosiade. Alat berat beserta anggota TNI mulai bekerja merehab lahan yang rusak akibat lahar dingin Gunung Marapi itu.

"Alhamdulillah, hari ini kami mendapatkan informasi kalau bantuan sudah cair dan perbaikan lahan mulai dikerjakan. Semoga bisa segera dituntaskan dan para petani di Bukik Batabuah dan sekitarnya bisa kembali bercocok tanam. Lahan yang rusak itu, bisa kembali dipakai petani. Karena sudah sangat lama sejak bencana lahar dingin terjadi, petani menganggur," kata Andre Rosiade dalam keterangan yang diterima, Rabu (30/10/2024).

Temui Dirut Telkomsel, Andre Rosiade: Kita Usahakan Tak Ada Lagi Blankspot di Sijunjung-Sawahlunto

Temui Dirut Telkomsel, Andre Rosiade: Kita Usahakan Tak Ada Lagi Blankspot di Sijunjung-Sawahlunto

()

Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade menemui langsung Direktur Utama Telkomsel Nugroho di ruang kerjanya untuk menyampaikan aspirasi masyarakat Sumatera Barat (Sumbar). Andre menyampaikan aspirasi masyarakat mengenai sinyal di wilayah yang tidak terjangkau.

"Hari ini kita akan bertemu lagi dengan Dirut Telkomsel. Insya Allah, kita akan hadirkan lagi sinyal Telkomsel di kawasan-kawasan yang tak terjangkau," ujar Wakil Ketua Fraksi Partai Gerindra DPR RI Andre Rosiade dalam keterangan persnya, Rabu (30/10/2024).

Andre Rosiade: Perbaikan Jalan Payakumbuh-Lintau dan Air Dingin Dikerjakan 2025

Andre Rosiade: Perbaikan Jalan Payakumbuh-Lintau dan Air Dingin Dikerjakan 2025

()

Anggota DPR RI asal Sumatra Barat (Sumbar) Andre Rosiade menemui Dirjen Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum (Kemen PU) Rachman Arief Dienaputra untuk memastikan perkembangan perbaikan jalan yang sangat ditunggu masyarakat. Pertemuan ini sebagai salah satu bentuk keseriusan Andre dalam perbaikan dan pembangunan jalan-jalan rusak di Sumbar.

"Alhamdulilah, pagi ini kita sudah bertemu dengan Dirjen Bina Marga Kementerian PU pak Rachman Arief untuk memastikan perkembangan perbaikan jalan-jalan rusak di Sumbar. Utamanya jalan dari Payakumbuh ke Lintau Tanah Datar dan jalan Air Dingin yang menghubungkan Kabupaten Solok dengan Solok Selatan (Solsel). Keduanya dikerjakan multiyears," kata Andre dalam keterangan persnya yang diterima, Selasa (29/10/2024).

Pasar Raya Padang Fase VII Tuntas 100%, Andre Rosiade: Perjuangan Bersama Hendri Septa

Pasar Raya Padang Fase VII Tuntas 100%, Andre Rosiade: Perjuangan Bersama Hendri Septa

()

Anggota DPR RI asal Sumbar Andre Rosiade mengatakan pembangunan Pasar Raya Padang Fase VII telah tuntas 100 persen. Dalam waktu dekat, kata Andre, pasar yang dibangun sejak September 2023 itu dapat segera dimanfaatkan oleh pedagang dan masyarakat Kota Padang.

"Kita sudah kemari sebelumnya, sudah kita lihat, bahwasanya 93 persen sudah selesai. Alhamdulillah 22 hari kemudian akhir Oktober kita kembali kemari lagi. Sesuai laporan Adhi Persada Gedung, sudah 100 persen. Gedung sudah selesai, bahkan sudah serah terima dari Adhi Persada Gedung ke Dirjen Cipta Karya Kementerian PU," kata Andre Rosiade saat berkunjung ke Pasar Raya Padang Fase VII, dikutip keterangan pers tertulis, Minggu (27/10/2024).

Andre Rosiade Kampanye di Sawahlunto: Jangan Takut, Riyanda-Jeffry Pilihan Prabowo

Andre Rosiade Kampanye di Sawahlunto: Jangan Takut, Riyanda-Jeffry Pilihan Prabowo

()

Pasangan cawalkot-cawawalkot Sawahlunto nomor urut 1, Riyanda-Jeffry mendapat dukungan penuh dari Ketua DPD Gerindra Sumbar Andre Rosiade untuk bertarung dalam kontestasi di Pilkada Sawahluto. Andre Rosiade menegaskan Riyanda-Jeffry adalah paslon pilihan Presiden RI sekaligus Ketum Gerindra Prabowo Subianto.

"Riyanda-Jeffry adalah calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota pilihan Presiden Prabowo. Sehingga, Insya Allah, kalau beliau berdua terpilih, mengambil uang APBN dari pemerintahan Pak Prabowo untuk dibawa ke Sawahlunto lebih mudah," kata Andre dalam sambutannya saat acara kampanye pasangan yang memasang tagline ‘Era Baru Sawahlunto Maju’, dikutip dalam keterangan pers tertulisnya, Minggu (27/10/2024),

Berkat Andre Rosiade, Nagari Kampung Dalam Kini Punya Sinyal  Internet

Berkat Andre Rosiade, Nagari Kampung Dalam Kini Punya Sinyal Internet

()

Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade meresmikan Tower BTS di Nagari Kampung Dalam, Sumatera Barat, Sabtu (27/10/2024). Kehadiran tower BTS tersebut diharapkan mampu memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam mendapatkan akses internet.

Andre menyebut pendirian Tower tersebut tidak terlepas dari usulan Bupati Sijunjung periode 2021-2024 Benny Dwifa Yuswir dan kader Gerindra Sijunjung. Menurutnya, sebelum ada tower tersebut, daerah itu mengalami blank spot sehingga akses internet sulit didapatkan.

"Saya ucapkan terima kasih atas kerjasama pihak Telkomsel untuk membantu menuntaskan blank spot di Sijunjung. Ini berkat kolaborasi kami dengan pemerintah daerah. Karena peletakan batu pertama dilakukan Pak Benny selaku bupati, maka saat peresmian beliau juga kita undang," kata Andre dalam keterangan, Minggu (27/10/2024).