Emiten Grup Astra (ARKO) Resmi Operasikan PLTM Yaentu
Bisnis.com, JAKARTA — Entitas asosiasi Grup Astra PT Arkora Hydro Tbk. (ARKO) resmi mengoperasikan secara komersial pembangkit listrik Yaentu pada 16 Oktober 2024.
Proyek Yaentu memanfaatkan aliran sungai langsung (run-of-river) berkapasitas sebesar 10 MW (2 x 5 Megawatt/MW) di Poso, Sulawesi Tengah.
Proyek itu menjadi pembangkit listrik ke-3 yang beroperasi di bawah bendera ARKO dengan estimasi produksi listrik terbesar mencapai 62,5 gigawatt (GW) per tahun atau berkontribusi sebesar 35,4% dari estimasi produksi listrik ARKO pada 2025.