Ini Tahapan Seleksi Bakomsus Pertanian hingga Ahli Gizi Polri
Polri melaksanakan rekrutmen Bintara Kompetensi Khusus (Bakomsus) di bidang pertanian, perikanan, peternakan, serta ilmu gizi dan kesehatan masyarakat. Serangkaian tes akan dilalui oleh peserta dimulai dari administrasi hingga uji kompetensi bidang yang dipilih.
"Untuk tes, tentunya yang pertama ada pemeriksaan administrasi secara legalitas. Ijazahnya seperti apa, kemudian akta kelahiran, dan lain-lain. Kemudian pemeriksaan kesehatan. Setelah itu ada pemeriksaan psikologi, kemudian ada tes kemampuan jasmani. Kemudian pengetahuan kaitannya dengan uji kompetensi yang tadi," ujar Kepala Bagian Penyediaan Personel Biro Pengendalian Personel SSDM Polri, Kombes Sugiarto, di acara detikPagi, Jumat (9/11/2024).