Bali Zoo

Moly Gajah Bali Zoo yang Hanyut Terseret Arus Sungai Ditemukan Mati

Moly Gajah Bali Zoo yang Hanyut Terseret Arus Sungai Ditemukan Mati

()

Gajah milik kebun binatang Bali Zoo di Sukawati, Gianyar, Bali, yang hanyut ditemukan mati pagi tadi. Moly, nama gajah tersebut, ditemukan di Sungai Cengcengan, Desa Guwang, Sukawati, atau sejauh kurang lebih 3 kilometer (km) dari Bali Zoo.

Moly tergeletak di atas bebatuan pagi tadi, Selasa (17/12/2024). Tubuh Moly ditutupi terpal biru. Warga setempat, Nora, mengatakan pada Senin (16/12/2024) petang sempat melihat gajah itu hanyut dan menabrak pohon kelapa.

"Kemarin masih hidup, saya kira sampai laut. Ini mati kayaknya karena terbentur di sini banyak batu besar," ujarnya dilansir detikBali.

Viral, Gajah Bali Zoo Hanyut Terseret Arus Sungai di Gianyar

Viral, Gajah Bali Zoo Hanyut Terseret Arus Sungai di Gianyar

()

Video seekor gajah hanyut terbawa arus sungai meluap di Gianyar Bali, viral di media sosial. Gajah itu diketahui milik Bali Zoo.

Dilansir detikBali, gajah tersebut hanyut pada Senin (16/12/2024), pukul 18.00 Wita. Sejak pagi hingga sore, sejumlah wilayah di Bali memang tengah diguyur hujan, termasuk Gianyar.

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Gianyar I Gusti Ngurah Dibya Presasta membenarkan informasi gajah milik Bali Zoo hanyut tersebut. Namun petugas BPBD belum bisa membantu evakuasi lantaran bobot gajah terlalu berat.