Bandara Lombok

69 Penerbangan di Bandara Lombok-Bali Batal Imbas Erupsi Lewotobi Hari Ini

69 Penerbangan di Bandara Lombok-Bali Batal Imbas Erupsi Lewotobi Hari Ini

()

Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di Flores Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT), masih berdampak terhadap operasional bandara di Lombok dan Bali. Puluhan penerbangan pesawat dibatalkan karena paparan abu vulkanik dari erupsi Lewotobi.

Hari ini, Kamis (14/11/2024), beberapa bandara yang belum beroperasi antara lain Bandara H Hasan Aroeboesman, Ende; Bandara Soa, Bajawa; Bandara Frans Sales Lega, Ruteng; serta Bandara Fransiskus Xaverius Seda, Maumere. Sementara itu, Bandara Komodo, Labuan Bajo; Bandara Lewoleba, Bandara Waingapu, Bandara Salahudin, Bima; dan Bandara Lede Kalumbang, Tambolaka; telah beroperasi.

Sempat Terdampak Abu Vulkanik Lewotobi, Penerbangan Bandara Lombok Kembali Normal

Sempat Terdampak Abu Vulkanik Lewotobi, Penerbangan Bandara Lombok Kembali Normal

()

LOMBOK TENGAH, KOMPAS.com - Sejumlah penerbangan dari dan menuju Bandara Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), kembali normal pada Kamis (14/11/2024).

Otoritas Bandara Lombok telah menerbitkan pengumuman resmi terkait operasional Bandara Lombok, yang sebelumnya ikut terdampak abu vulkanik Gunung Lewotobi Laki-laki di NTT.

"Saat ini operasional di Bandara Lombok berlangsung normal," terang Stakeholder Relation Manager PT Angkasa Pura (AP) I Bandara Lombok, Arief Haryanto, dalam keterangan resmi, Kamis.

Arief menyebutkan, operasional Bandara Lombok dimulai pukul 06.00 Wita hingga pukul 21.00 Wita.

Penerbangan di Bandara Lombok Kembali Normal Kamis Pagi

Penerbangan di Bandara Lombok Kembali Normal Kamis Pagi

()

Sejumlah penerbangan dari dan ke Bandara Lombok sempat dibatalkan akibat erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki, Kabupaten Flores, Nusa Tenggara Timur. Kini, penerbangan di Bandara Lombok kembali normal.

"Saat ini operasional di Bandara Lombok kembali normal," kata Humas Bandara Lombok Arif Haryanto di Lombok Tengah, dilansir Antara, Kamis (14/11/2024).

Semua rute penerbangan domestik dan internasional saat ini telah normal kembali. Ia berharap penerbangan hari ini lancar dan sesuai dengan jadwal.

"Semoga penerbangan di Bandara Lombok ini tetap lancar dan aman. Namun kondisi ini bisa berubah tergantung arah angin atau dampak Gunung Lewotobi," katanya.

Batal Terbang akibat Erupsi Lewotobi, Penumpang di Bandara Lombok Antre Refund Tiket

Batal Terbang akibat Erupsi Lewotobi, Penumpang di Bandara Lombok Antre Refund Tiket

()

LOMBOK TENGAH, KOMPAS.com - Antrean panjang penumpang yang akan melakukan pengembalian atau refund tiket pesawat terjadi di loket maskapai penerbangan di Bandara Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) sejak Rabu (13/11/2024) siang.

Kondisi ini terjadi akibat pembatalan 39 penerbangan dari dan menuju Bandara Lombok yang terdampak sebaran abu vulkanik erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki, NTT.

Pantauan Kompas.com, para penumpang tampak berdiri menunggu giliran untuk mengurus refund tiket yang batal terbang.

Sementara sebagian penumpang memilih untuk duduk sambil memantau perkembangan penerbangan.

Erupsi Gunung Lewotobi, Penerbangan yang Batal di Bandara Lombok Bertambah Jadi 39

Erupsi Gunung Lewotobi, Penerbangan yang Batal di Bandara Lombok Bertambah Jadi 39

()

LOMBOK TENGAH, KOMPAS.com - Jumlah pembatalan penerbangan di Bandara Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), hingga pukul 14.00 Wita bertambah menjadi 39 pada Rabu (13/11/2024). Pembatalan tersebut akibat erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di NTT.

Sementara itu, ada enam penerbangan dari dan menuju Bandara Lombok yang dijadwalkan ulang.

Stakeholder Relation Manager PT Angkasa Pura (AP) I Bandara Lombok, Arief Haryanto, mengatakan bahwa sebagian besar maskapai memilih membatalkan penerbangan karena alasan keselamatan.

"Alasan operasional karena itu tergantung arah angin juga, karena situasinya cepat berubah. Arah angin yang membawa abu vulkanik ini cepat berubah, jadi itu juga menjadi alasan pihak maskapai dan pilot untuk mempertimbangkan faktor keselamatan penerbangan," kata Arief di Bandara Lombok, Rabu.

39 Penerbangan di Lombok Batal Dampak Lewotobi, Termasuk Rute Internasional

39 Penerbangan di Lombok Batal Dampak Lewotobi, Termasuk Rute Internasional

()

Enam penerbangan internasional, baik keberangkatan maupun kedatangan, dibatalkan akibat erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki, Kabupaten Flores, Nusa Tenggara Timur. Pembatalan penerbangan dilakukan karena adanya sebaran debu vulkanik.

"Sejumlah penerbangan dari dan menuju Bandara Lombok pada Rabu, (13/11/2024) dibatalkan," kata kata General Manager Bandara Lombok Barata Singgih Riwahono di Lombok Tengah, dikutip Antara, Rabu (13/11/2024).

Data per pukul 14.30 Wita, tercatat 39 penerbangan dibatalkan pihak maskapai. Terdiri atas 33 penerbangan domestik dan 6 penerbangan internasional.

26 Penerbangan di Bandara Lombok Dibatalkan akibat Debu Abu Vulkanik Gunung Lewotobi Laki-laki

26 Penerbangan di Bandara Lombok Dibatalkan akibat Debu Abu Vulkanik Gunung Lewotobi Laki-laki

()

KOMPAS.com - Sebanyak 26 penerbangan di Bandara Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), dibatalkan pada Rabu (13/11/2024).

Pembatalan ini dilakukan akibat sebaran abu vulkanik Gunung Lewotobi Laki-laki di Nusa Tenggara Timur (NTT).

Otoritas Bandara Lombok telah menerbitkan pengumuman sehubungan dengan kondisi terkini terkait sebaran abu vulkanik Gunung Lewotobi Laki-laki di NTT.

Stakeholder Relation Manager PT Angkasa Pura (AP) I Bandara Lombok, Arief Haryanto, menyebutkan, ada 26 penerbangan dari dan menuju Bandara Lombok yang cancel atau dibatalkan dan 14 penerbangan delay atau ditunda.