Banjir Rob Jakarta Utara

Selain Penjaringan, Tiga RT di Cilincing Jakut Juga Terendam Banjir Rob

Selain Penjaringan, Tiga RT di Cilincing Jakut Juga Terendam Banjir Rob

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Tak hanya wilayah Penjaringan, tiga RT di Marunda, Cilincing, Jakarta Utara, juga ikut terendam banjir rob pada Jumat (15/11/2024) pagi. 

Berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPDB), banjir menggenangi RW 07 Marunda Pulo, meliputi RT 01, RT 02, dan RT 03.

Namun, Kepala BPDB Isnawa Adji mengatakan, saat ini ketinggian air rob telah berangsur surut.

"Untuk RT 01, RW 07, sekitar pukul 9.45 WIB ketinggian air kurang lebih 15 sentimeter. Pukul 11.00 WIB berangsur surut menjadi 10 sentimeter," ujar Insnawa dalam keterangan tertulisnya, Jumat.

Penjaringan Jakut Tergenang Bajir Rob Pagi Ini, Ketinggian Air hingga 70 Cm

Penjaringan Jakut Tergenang Bajir Rob Pagi Ini, Ketinggian Air hingga 70 Cm

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah wilayah di Jakarta Utara tergenang banjir rob hari ini, Jumat (15/11/2024) pagi.

Salah satunya di wilayah RW 22 Muara Angke, Penjaringan Jakarta Utara. Ketua RT setempat bernama Bani mengatakan, air mulai masuk ke pemukiman warga sekitar pukul 08.15 WIB.

"Air masuk ke rumah warga mulai pukul 08.15 WIB," ucap Bani saat dikonfirmasi Kompas.com, Jumat.

Bani mengungkapkan, ketinggian banjir bervariasi di setiap wilayah, mulai dari 10-70 sentimeter.