BFI Finance

Siap-Siap Cek Rekening, 10 Emiten Bayar Dividen Pekan Depan, Ada GEMS, UNVR hingga BREN

Siap-Siap Cek Rekening, 10 Emiten Bayar Dividen Pekan Depan, Ada GEMS, UNVR hingga BREN

()

Bisnis.com, JAKARTA — Tercatat 10 emiten dijadwalkan akan membayarkan dividen interim kepada para investor pada pekan depan, periode 16 hingga 20 Desember 2024. Emiten-emiten tersebut termasuk di antaranya GEMS, UNVR hingga BREN.

Melansir data Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), dua emiten akan membayar dividen pada 16 Desember 2024 yakni, PT PAM Mineral Tbk. (NICL) dan PT Prima Andalan Mandiri Tbk. (MCOL).

Adapun, PAM Mineral akan menebar dividen kepada para investor senilai Rp9 per saham, sementara MCOL akan mengguyur dividen sebesar Rp110 per saham.

Jangan Terlewat, Hari Ini Cum Date Dividen Interim BREN, BFIN, TBIG

Jangan Terlewat, Hari Ini Cum Date Dividen Interim BREN, BFIN, TBIG

()

Bisnis.com, JAKARTA — Sederet emiten menjadwalkan pembagian dividen interim jelang akhir 2024. Pada hari ini, Rabu (11/12/2024), tiga emiten menetapkan jadwal cum date untuk dividen interim mereka.

Tiga emiten yang menetapkan jadwal cum date di pasar reguler dan negosiasi pada hari ini ialah PT BFI Finance Indonesia Tbk. (BFIN), PT Tower Bersama Infrastructure Tbk. (TBIG), dan PT Barito Renewables Energy Tbk. (BREN).

Sementara itu, cum date dividen tiga emiten tersebut di pasar tunai dijadwalkan berlangsung pada 13 Desember 2024.

BFI Finance (BFIN) Andalkan Komoditas untuk Kerek Pembiayaan Alat Berat

BFI Finance (BFIN) Andalkan Komoditas untuk Kerek Pembiayaan Alat Berat

()

Bisnis.com, JAKARTA — PT BFI Finance Indonesia Tbk (BFIN) atau BFI Finance optimistis bahwa pembiayaan alat berat akan terus mengalami pertumbuhan seiring ekspektasi peremajaan unit serta peningkatan produksi segmen komoditas.

Stanly Darisang, Corporate Business Head BFI Finance mengatakan optimisme ini seiring harga komoditas yang relatif stabil.   

“Kami optimistis permintaan pembiayaan alat berat hingga akhir 2024 dan 2025 akan terus bertumbuh, di mana para pengusaha diperkirakan akan kembali melakukan investasi untuk peremajaan unit serta peningkatan produksi,” kata Stanly kepada Bisnis pada pekan lalu (5/12/2024). 

Catat Cum Dividen 7 Emiten Pekan Depan, ada BFIN dan BREN

Catat Cum Dividen 7 Emiten Pekan Depan, ada BFIN dan BREN

()

Bisnis.com, JAKARTA — Investor yang mengincar aliran dividen perlu mencermati jadwal cum dividen yang akan berlangsung pada pekan depan. Sedikitnya ada tujuh emiten yang menjadwalkan periode akhir perdagangan untuk mendapatkan hak dividen pada 9-13 Desember 2024. 

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), cum date dividen tunai interim PT Pelayaran Nelly Dwi Putri Tbk. (NELY) ditetapkan pada 10 Desember 2024. PT Pelayaran Nelly Dwi Putri Tbk. (NELY) berencana membagikan dividen interim tahun buku 2023 senilai Rp35,25 miliar atau setara Rp15 per saham.