Bisnis Ritel

Momen Natal dan Tahun Baru, Industri Ritel Diramal Tumbuh 18% Desember 2024

Momen Natal dan Tahun Baru, Industri Ritel Diramal Tumbuh 18% Desember 2024

()

Bisnis.com, JAKARTA — Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo) memperkirakan penjualan ritel pada Desember 2024 tumbuh 18% Yoy, di tengah terjadinya penurunan daya beli.

Vice President Aprindo Fernando Repi mengatakan bahwa pelemahan daya beli membuat konsumen cenderung berusaha untuk selektif memenuhi kebutuhan, termasuk makanan dan minuman (mamin).

Kendati demikian, Repi menyampaikan bahwa penjualan transaksi bisa tumbuh dua digit pada Desember 2024 yang didorong momentum selama Desember, mulai dari hari raya Natal dan libur akhir tahun (Nataru).