Bocah yang Ditemukan Tewas Terbungkus Sarung di Bekasi Dibunuh Orangtuanya
JAKARTA, KOMPAS.com - Polisi mengatakan, bocah yang ditemukan tewas terbungkus sarung hitam di sebuah ruko Kampung Jatibaru, Setiadarma, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, merupakan korban pembunuhan.
Bocah yang diperkirakan berusia lima tahun ini diduga dibunuh orangtuanya yang berinisial AZR (19) dan SD (22).
“Benar (korban pembunuhan). Iya betul (dibunuh orang tuanya),” kata Kanit Reskrim Polsek Tambun Selatan AKP Kukuh saat dikonfirmasi, Kamis (9/1/2025).
Namun, Kukuh belum menjelaskan lebih lanjut mengenai motif pembunuhan ini. Hanya saja, kedua orangtua korban sudah ditangkap di wilayah Pantai Utara pada Rabu (8/1/2024) malam.