Longsor di Wonosobo, Rumah dan 3 Sepeda Motor Tertimbun Material
WONOSOBO, KOMPAS.com - Hujan deras dengan intensitas tinggi selama kurang lebih lima jam menyebabkan tanah longsor di Kampung Jembarsari, Kelurahan Kejiwan, Kecamatan Wonosobo, Selasa (17/12/2024) pukul 16.30 WIB.
Kejadian ini mengakibatkan tanah urukan serta senderan setinggi sekitar tujuh meter dan panjang sekitar 50 meter longsor.
Kepala BPBD Kabupaten Wonosobo, Dudy Wardoyo, mengatakan, longsor tersebut berdampak pada satu rumah huni.
Selain itu, tiga sepeda motor turut tertimbun material longsor.
"Tanah longsor menimpa bagian samping rumah milik Bapak Wayanto dan menimbun tiga sepeda motor miliknya di RT 006 RW 002 Kampung Mangli, Kelurahan Kejiwan," ujar Dudy Wardoyo, dalam keterangan resminya, pada Selasa.