TNI Jelaskan soal Mutasi Kepala BSSN Letjen Nugroho Sebelum Sempat Dilantik
Panglima TNI Agus Subiyanto melakukan mutasi terhadap Kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) Letjen TNI Nugroho Sulistyo Budi yang baru satu bulan ditunjuk. Mabes TNI mengatakan Letjen Nugroho dimutasi lantaran sudah memasuki masa pensiun.
"Untuk Letjen TNI Drs Nugroho masuk dalam SKep dikarenakan sudah memasuki masa pensiun dan nantinya tidak berdinas aktif di TNI," kata Kapuspen TNI Mayjen TNI Hariyanto kepada wartawan, Minggu (5/1/2025).
Lalu siapa Kepala BSSN selanjutnya pengganti Letjen Nugroho? Hariyanto mengatakan pergantian Kepala BSSN adalah kewenangan Presiden Prabowo Subianto.