Heboh Bule Australia Klaim Punya Lahan 1,1 Ha di Bali, Imigrasi Menepis
Warga Australia, Julian Petroulas, yang mengklaim memiliki tanah seluas 1,1 hektare di kawasan Canggu, Kuta Utara, Badung, Bali, viral di media sosial. Imigrasi menegaskan telah mengecek kebenarannya.
Dilansir detikBali, Kamis (19/12/2024), Julian menjadi perbincangan di media sosial setelah mengaku memiliki tanah seluas 1,1 hektare di Canggu. Ia menyebutkan Bali sebagai tempat yang ideal untuk memulai bisnis berkat komunitas besar yang memudahkan koneksi dengan orang-orang sepemikiran.
Selain mengunggah video pengakuan memiliki tanah seluas 1,1 hektare di Canggu, Julian mengaku sudah berinvestasi dan membeli sejumlah vila di Bali sejak 2016. Dari kepemilikan tanah dan sejumlah vila itu, Julian menyebutkan dirinya sudah mendapat keuntungan.