Bus Wisata

Ikuti Google Map, 2 Bus Pariwisata dari Surabaya Tersesat di Hutan Wonogiri

Ikuti Google Map, 2 Bus Pariwisata dari Surabaya Tersesat di Hutan Wonogiri

()

WONOGIRI, KOMPAS.com – Dua bus pariwisata yang mengangkut 80 wisatawan asal Surabaya tersesat di jalur hutan Tunggangan, Kecamatan Jatiroto, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah, Minggu (29/12/2024).

Kedua bus tersebut tersesat saat mengikuti petunjuk arah dari aplikasi Google Maps dengan tujuan Pantai Klayar di Pacitan, Jawa Timur.

Kasi Humas Polres Wonogiri, AKP Anom Prabowo, mengatakan, kejadian bermula saat dua bus pariwisata Tiara Emas yang berangkat dari Surabaya menuju Pantai Klayar justru melewati jalur yang tidak sesuai untuk kendaraan besar.