Demo Buruh Hari Ini

Ada Demo Buruh, Jalan Medan Merdeka Barat Ditutup

Ada Demo Buruh, Jalan Medan Merdeka Barat Ditutup

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, ditutup imbas adanya aksi unjuk rasa buruh di Patung Arjuna Wijaya atau Bundaran Patung Kuda, Jakarta Pusat, Kamis (31/10/2024).

Pengamatan Kompas.com di lokasi sejak pukul 10.30 WIB, massa buruh mulai berdatangan di area Bundaran Patung Kuda. Mobil komando mulai mengumpulkan sejumlah massa sekitar pukul 10.45 WIB.

Polisi sudah menutup Jalan Medan Merdeka Barat dengan barrier saat massa datang.

Sementara itu, kendaraan dari arah Jalan MH Thamrin yang ingin melintas ke Jalan Medan Merdeka Barat dialihkan ke Jalan Medan Merdeka Selatan.

1.859 Personel Gabungan Diterjunkan Jaga Demo Buruh di Patung Kuda Hari ini

1.859 Personel Gabungan Diterjunkan Jaga Demo Buruh di Patung Kuda Hari ini

()

 

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebanyak 1.859 personel gabungan diterjunkan untuk mengawal aksi demonstrasi dari massa buruh di Bundaran Patung Kuda, Jakarta Pusat, Kamis (31/10/2024).

Massa buruh akan berunjuk rasa untuk mengawal putusan uji formil Undang-Undang Cipta Kerja di Mahkamah Konstitusi (MK).

"Ada 1.859 personel gabungan untuk keamanan aksi," ujar Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Susatyo Purnomo Condro saat dikonfirmasi, Kamis pagi.

Susatyo juga meminta para aksi bisa tertib dalam menyampaikan aspirasinya.

Minta Upah Naik 8-10 Persen, Serikat Buruh: Jangankan Bertahan Hidup, Buat Makan Saja Sulit

Minta Upah Naik 8-10 Persen, Serikat Buruh: Jangankan Bertahan Hidup, Buat Makan Saja Sulit

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Pimpinan Cabang Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) Jakarta, Kardinal menuturkan, upah buruh saat ini tidak sebanding dengan biaya hidup di Jakarta yang terus naik setiap tahunnya.

"Jangankan untuk bertahan hidup, untuk makan saja sulit," ujar Kardinal saat ditemui di depan Balai Kota, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Rabu (30/10/2024).

Kardinal menuturkan, para buruh meminta pemerintah menghargai hasil tenaga mereka dengan menaikan upah 8-10 persen pada 2025.