Angin Kencang, 7 Tiang Listrik di Desa Donggobolo Bima Roboh
BIMA, KOMPAS.com - Tujuh tiang listrik roboh di Desa Donggobolo, Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB), akibat diterpa angin kencang, Jumat (15/11/2024).
Insiden ini menyebabkan pemadaman listrik di beberapa wilayah, termasuk Kota Bima, Kabupaten Bima, dan Dompu, selama beberapa jam.
"Iya ada tujuh tiang listrik yang roboh, sekarang sedang dalam proses perbaikan oleh pihak PLN," ungkap Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bima, Isyrah, saat dikonfirmasi melalui telepon.
Isyrah menjelaskan, robohnya tiang listrik di sepanjang jalan raya Desa Donggobolo tidak mengganggu arus lalu lintas atau menimpa pengguna jalan.