Distribusi Pangan

Pelaku Kuliner Lokal Bersyukur Terlibat Program MBG: Bisa Pekerjakan Masyarakat dan Pedagang Sekitar

Pelaku Kuliner Lokal Bersyukur Terlibat Program MBG: Bisa Pekerjakan Masyarakat dan Pedagang Sekitar

()

KOMPAS.com – Para pelaku usaha kuliner yang terlibat dalam program Makan Bergizi Gratis (MBG) bersyukur karena dapat memberikan dampak positif langsung dengan mempekerjakan masyarakat lokal melalui program tersebut.

Pengawas dari Yayasan Bangun Gizi Nusantara, Sugiri mengatakan bahwa pihaknya telah mempekerjakan sekitar 150 orang dari masyarakat setempat dalam menjalankan program yang diprakarsai oleh Presiden Republik Indonesia (RI) Prabowo Subianto itu.

Yayasan yang dimotori oleh perusahaan kuliner Wong Solo Group ini bertugas mendistribusikan makanan bergizi gratis di wilayah Ngemplak, Boyolali, Jawa Tengah (Jateng).