Donasi Berbuatbaik.id

Kabar Terbaru Penderita Cerebral Palsy Berkat Bantuan Sahabat Baik

Kabar Terbaru Penderita Cerebral Palsy Berkat Bantuan Sahabat Baik

()

Gibran, anak penderita Cerebral Palsy, terus semangat untuk tetap sehat. Meskipun masih harus melakukan rawat jalan ke rumah sakit namun kini puji syukur kondisi kesehatannya telah stabil.

"Sekarang badannya udah kaku, jadi saya lebih susah ngerawatnya. Kaki aja sekarang udah bengkok banget, gak bisa pake sepatu. Sebelumnya masih bisa pake sepatu, sekarang udah gak bisa soalnya kakinya udah bengkok", ucap Neneng Susanti, ibu dari Gibran di kediamannya di Cianjur.

Selain itu, Gibran juga masih tak bisa merespons ucapan dari orang lain, bahkan ibunya sendiri. Dokter spesialis mata mengatakan bahwa mata Gibran memang sudah tidak bisa melihat. Gibran juga membutuhkan tabung oksigen karena kondisi demam dan kekurangan oksigen bisa menyebabkan dirinya kejang.

Donasi Sahabat Baik Bantu Reina Penderita Hiperinsulin Berjuang Sembuh

Donasi Sahabat Baik Bantu Reina Penderita Hiperinsulin Berjuang Sembuh

()

Perjuangan Reina, batita yang melawan hiperinsulin sebuah kelainan langka serta hilangnya memori dan penglihatannya, kini telah menunjukkan perkembangan positif. Meskipun masih membutuhkan perawatan rutin ke rumah sakit dan menjalani terapi, kondisi kesehatannya sudah membaik.

Reina saat ini masih mengonsumsi obat kejang tetapi jika hasil kontrol berikutnya menunjukkan perkembangan yang signifikan maka dokter berencana untuk memberhentikan pemberian obat tersebut. Selain itu kadar gula dalam tubuhnya sudah jauh lebih terkontrol.

"Gulanya masih naik turun tapi Alhamdulillah sekarang udah enggak pernah hipo yang parah gitu, paling di angka 50-56 kalau dulu kan bisa sampai rendah", ucap Ani, sang Ibu.

Coach Shin Tae Yong Berbagi Kebahagiaan Bersama Anak-Anak Down Syndrome

Coach Shin Tae Yong Berbagi Kebahagiaan Bersama Anak-Anak Down Syndrome

()

Pelatih tim nasional Indonesia, Shin Tae Yong, menunjukkan sisi humanisnya dengan mengajak anak dengan down syndrome berbelanja di Garuda Store, Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta. Pelatih asal Korea ini memberikan pengalaman yang tak terlupakan untuk Ashilla, Rasyid, dan Arsyilah yang merupakan anak-anak penyandang down syndrome sekaligus fans sepak bola Indonesia.

"Pas pertama kali ga nyangka ternyata dapat kesempatan sebesar ini, pastinya sangat senang sekali apalagi Arsyilah sangat senang bola", ucap Desi, Ibu dari Arsyilah.