E-Commerce

UMKM Pesantren Warnai Indonesia Sharia Economic Festival 2024

UMKM Pesantren Warnai Indonesia Sharia Economic Festival 2024

()

Bisnis.com, JAKARTA — Pesantren yang identik dengan pendidikan agama islam nyatanya kini berinovasi dan bertransformasi membentuk sistem ekonomi pesantren dengan memunculkan bibit-bibit pengusaha atau entrepreneur muslim.

Bank Indonesia (BI) membawa produk-produk buatan para santri ke dalam gelaran Indonesia Sharia Economic Festival (ISEF) 2024, di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, yang berlangsung sejak 30 Oktober hingga 3 November 2024.

Salah satunya Pondok Pesantren Al Faruqi Riau yang ikut ambil bagian memperkenalkan dan menjual hasil olahan dan karya dari para santrinya.

Pendapatan Blibli (BELI) Moncer, Ini Katalis Pendorongnya

Pendapatan Blibli (BELI) Moncer, Ini Katalis Pendorongnya

()

Bisnis.com, JAKARTA — Emiten ekosistem omnichannel, PT Global Digital Niaga Tbk. (BELI) atau Blibli mencatatkan pertumbuhan kinerja sepanjang 9 bulan 2024. Pendapatan bertumbuh terutama ditopang peningkatan volume penjualan smartphone, tingginya kontribusi usaha online travel, dan pertumbuhan usaha home and living.

Mengutip laporan keuangan, Kamis (31/10), emiten Grup Djarum ini mencatatkan pendapatan bersih konsolidasi tumbuh sebesar 16% year-on-year (YoY) pada kuartal III/2024 menjadi Rp4,27 triliun. Pada saat yang sama, pendapatan bersih Blibli tumbuh 6% YoY sepanjang 9 bulan 2024 yang menjadi Rp12,13 triliun.