Prabowo: Saya Sudah Paham Semua Teknik Akal-akalan
JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Prabowo Subianto mengaku sudah paham dengan semua teknik akal-akalan.
Prabowo mengatakan, banyak pihak yang kemungkinan berusaha mengakal-akali pimpinan setelah bertahun-tahun terbiasa dengan praktik-praktik tidak efisien dan melakukan pemborosan.
"Saudara-saudara, saya katakan berkali-kali, saya sudah lama jadi orang Indonesia. Teknik akal-akalan itu semua saya paham," kata Prabowo, dalam acara Musyawarah Nasional (Munas) Konsolidasi Persatuan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia di Mega Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (16/1/2025) sore.