Lagi-lagi Polisi Umbar Janji Kebut Kasus Firli Bahuri...
JAKARTA, KOMPAS.com - Mandeknya perkembangan kasus dugaan pemerasan Firli Bahuri kini kembali diguyur janji polisi untuk menuntaskannya sesegera mungkin.
Sudah 13 bulan, eks Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) itu berstatus tersangka dan belum ditahan. Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto berjanji akan menyelesaikan perkara ini maksimal dua bulan.
"Mudah-mudahan ya kita berusaha, secepatnya 1-2 bulan bisa selesai," kata Karyoto saat rilis akhir tahun di Balai Pertemuan Polda Metro Jaya, Selasa (31/12/2024).