Ganefo

Hari Ganefo Diperingati 10 November, Ini Asal-usul Peringatannya

Hari Ganefo Diperingati 10 November, Ini Asal-usul Peringatannya

()

Selain Hari Pahlawan, 10 November juga merupakan tanggal peringatan Hari Ganefo. Games of New Emergeing Forces (Ganefo) merupakan pagelaran olahraga yang digelar oleh Presiden pertama RI, Ir. Soekarno.

Lalu, bagaimana sejarah peringatan Hari Ganefo setiap 10 November? Berikut ulasannya.

Dikutip dari situs Museum Kepresidenan RI, situasi dunia saat berlangsungnya Perang Dingin membuat Presiden Soekarno menyatakan bahwa dunia tidak terbagi dalam Blok Barat dan Blok Timur, tetapi terbagi menjadi dua blok, yaitu New Emerging Forces (Nefo) dan Old Established Forces (Oldefo).