Gencatan Senjata

Israel Kembali Serang Lebanon Saat Gencatan Senjata, 1 Orang Tewas

Israel Kembali Serang Lebanon Saat Gencatan Senjata, 1 Orang Tewas

()

Israel kembali melancarkan serangan ke Lebanon hingga menewaskan satu orang di kota perbatasan. Serangan diluncurkan beberapa jam setelah Amerika mengumumkan penarikan diri pasukan Israel berdasarkan kesepakatan gencatan senjata dengan Hizbullah.

Dilansir AFP, Jumat (13/12/2024), Israel meningkatkan operasinya di Lebanon selatan pada akhir September, setelah hampir setahun pertukaran lintas batas dimulai oleh kelompok pendukung Hamas itu.

Gencatan senjata mulai berlaku pada tanggal 27 November. Namun, kedua belah pihak saling menuduh melakukan pelanggaran berulang kali.

Indonesia Desak Majelis Umum PBB Wujudkan Gencatan Senjata di Gaza

Indonesia Desak Majelis Umum PBB Wujudkan Gencatan Senjata di Gaza

()

NEW YORK, KOMPAS.com - Indonesia melalui Kementerian Luar Negeri RI mendesak Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk segera mewujudkan resolusi gencatan senjata di Gaza.

Desakan ini disampaikan oleh Wakil Menteri Luar Negeri RI Arrmanatha Nasir dalam sidang darurat Majelis Umum PBB yang berlangsung di New York, Amerika Serikat, pada 11 Desember 2024.

"Hanya melalui gencatan senjata kita dapat melindungi jutaan warga sipil di Gaza, mengurangi penderitaan mereka, dan memulai langkah menuju keadilan serta perdamaian," ungkap Nasir dalam keterangan pers yang dirilis pada Kamis, 12 Desember 2024.