GSN

Ada Sandiaga Uno di Deklarasi Gerakan Solidaritas Nasional, Ini Kata PPP

Ada Sandiaga Uno di Deklarasi Gerakan Solidaritas Nasional, Ini Kata PPP

()

Presiden Prabowo Subianto bersama para menterinya dan partai pendukung yang merupakan bagian dari Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran mendeklarasikan Gerakan Solidaritas Nasional (GSN) yang diketuai Rosan Roeslani. Dalam acara itu, ternyata hadir pula politikus PPP sekaligus Menparekraf 2019-2024 Sandiaga Uno.

Acara deklarasi GSN digelar di Indonesia Arena, GBK, Senayan, Jakarta, Minggu (3/11/2024). Prabowo dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming hadir dalam acara itu.

Para menteri dan tokoh juga hadir dalam acara tersebut. Di antaranya Habib Lutfi bin Yahya, Ketua MPR Ahmad Muzani, dan Ketua DPD RI Sultan B Najamuddin.

Hal Diketahui soal Gerakan Solidaritas Nasional yang Baru Deklarasi

Hal Diketahui soal Gerakan Solidaritas Nasional yang Baru Deklarasi

()

Gerakan Solidaritas Nasional (GSN) menjadi organisasi nonpolitik bentukan Presiden Prabowo Subianto sejak dirinya berkontestasi di Pilpres 2024 lalu. Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Rosan Roeslani, pun didapuk menjadi ketua dari organisasi tersebut saat acara deklarasi GSN beberapa waktu lalu.

Lantas, apa saja hal-hal yang perlu diketahui soal GSN? Simak dirangkum detikcom.

GSN ini diinisiasi Prabowo saat masih menjadi presiden terpilih di Pilpres 2024. Pada Maret lalu, Prabowo sempat meminta kepada para pihak agar terus menjaga silaturahmi yang telah terbangun di TKN Prabowo-Gibran. Prabowo mengusulkan membentuk paguyuban bernama GSN yang dipimpin Rosan.

Mengenal Gerakan Solidaritas Nasional, Prabowo Ketua Dewan Pembinanya

Mengenal Gerakan Solidaritas Nasional, Prabowo Ketua Dewan Pembinanya

()

Gerakan Solidaritas Nasional (GSN) secara resmi telah dideklarasikan oleh Rosan Roeslani yang menjabat sebagai Ketua Umum GSN. Presiden Prabowo Subianto jadi Ketua Dewan Pembina GSN.

Deklarasi GSN dilakukan di Indonesia Arena, GBK, Jakarta Pusat, Sabtu (2/11/2024). Dalam acara tersebut, Prabowo hadir bersama Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka.

Turut hadir Ketua Komisi IV DPR Titiek Soeharto bersama putra Prabowo Ragowo Hediprasetyo Djojohadikusumo atau Didit Hediprasety (Didit Prabowo), Wakil Ketua MPR Eddy Soeparno, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Ketum PBNU Yahya Cholil Staquf, serta jajaran pengurus Partai Gerindra.

Menteri Ara soal Deklarasi GSN: Prabowo Minta Langsung Turun Bantu Rakyat

Menteri Ara soal Deklarasi GSN: Prabowo Minta Langsung Turun Bantu Rakyat

()

Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman Maruarar Sirait atau Ara menghadiri acara deklarasi Gerakan Solidaritas Nasional (GSN) di Indonesia Arena, Jakarta. Ara mengatakan GSN merupakan satu wadah mendukung terwujudnya program yang telah digagas Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.

"Gerakan kita untuk bersama, bersatu, karena orang yang pernah bersatu dalam perjuangan itu, dalam satu barisan itu, tentu ada kekompakan, ada ketulusan dan kita sudah melupakan soal pilpres, artinya kita merangkul semua," ucap Ara kepada wartawan, Sabtu (2/11/2024).

Prabowo Singgung Ada Parpol Sempat Keluar Koalisi: Tapi Kembali Lagi, Tidak Masalah

Prabowo Singgung Ada Parpol Sempat Keluar Koalisi: Tapi Kembali Lagi, Tidak Masalah

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Prabowo Subianto mengucapkan terima kasih kepada partai-partai politik yang sudah mendukungnya di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 lalu.

Hal itu disampaikan, meski ada parpol yang sempat keluar dari koalisi untuk bergabung ke koalisi lain, namun kemudian bergabung kembali.

"Semua organisasi yang berdiri. Politik, sosial, semua partai politik yang ikut koalisi kita. Ada yang dari awal, ada yang keluar sebentar kembali lagi, tidak masalah. Karena kita bersatu," kata Prabowo dalam acara Deklarasi Gerakan Solidaritas Nasional (GSN) di Indonesia Arena, Jakarta Pusat, Sabtu (2/11/2024)

Rosan Tegaskan GSN Organisasi Nonpolitik: Tak Ada Biaya Dari Pemerintah

Rosan Tegaskan GSN Organisasi Nonpolitik: Tak Ada Biaya Dari Pemerintah

()

Ketua Gerakan Solidaritas Nasional (GSN) Rosan Roeslani menegaskan GSN merupakan organisasi nonpolitik. Rosan mengatakan anggaran GSN tidak berasal dari pemerintah.

"Nggak ada (di bawah Kementerian). Ini adalah berdiri sendiri, organisasi yang nonpolitik, independen," kata Rosan di Indonesia Arena, GBK, Jakarta, Sabtu (2/11/2024).

"Ini juga kita ini benar-benar pembiayaannya juga tidak ada dari pemerintah, tidak ada dari APBN, tidak ada dari APBD, tapi semuanya adalah biaya bersama yang mempunyai semangat untuk membawa Indonesia ini menjadi lebih baik, lebih maju, adil, makmur, dan mandiri," sambungnya.

Airlangga Pastikan Program GSN Tak Tumpang Tindih dengan Kementerian

Airlangga Pastikan Program GSN Tak Tumpang Tindih dengan Kementerian

()

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto menghadiri deklarasi Gerakan Solidaritas Nasional (GSN). Airlangga memastikan program-program GSN tidak akan tumpang tindih dengan program kementerian dan lembaga.

"Nggak (akan tumpang tindih), kalau ini Gerakan Solidaritas," kata Airlangga di Indonesia Arena, GBK, Jakarta, Sabtu (2/11/2024).

Sebagai informasi, GSN adalah gerakan yang diisi oleh unsur-unsur dari Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran dan para relawan lainnya. Ketua TKN, Rosan Roeslani, kini didapuk sebagai Ketua GSN.

Airlangga mengatakan program-program GSN telah dikoordinasikan oleh Ketua GSN Rosan Roeslani. Dia mengatakan kehadiran GSN ini untuk melanjutkan tugas mengawal program prioritas Presiden Prabowo Subianto.

Prabowo Minta Jajarannya Jangan Banyak Omon-Omon: Sekarang Aksi, Aksi, Aksi

Prabowo Minta Jajarannya Jangan Banyak Omon-Omon: Sekarang Aksi, Aksi, Aksi

()

Presiden Prabowo Subianto mengajak para pendukungnya untuk turut membantu anak-anak kurang mampu. Prabowo mengatakan sekarang ini merupakan saatnya untuk bergerak menunjukkan aksi nyata.

Hal itu disampaikan Prabowo dalam sambutannya di acara Gerakan Solidaritas Nasional (GSN) di Indonesia Arena, Jakarta, Sabtu (2/11/2024). Prabowo awalnya meminta pendukungnya untuk menyisihkan uang demi kebutuhan anak-anak kurang mampu.

"Kalau menyisihkan 100 ribu rupiah sebulan, itu berarti satu anak sekolah. Jadi ini riil saya minta saudara-saudara bergerak masing-masing. Yang bisa Rp 100 ribu, Rp 100 ribu. Yang bisa Rp 500 ribu berarti lima anak. Dan seterusnya dan seterusnya," ujar Prabowo.

Prabowo Ingin RI Tak Jadi Negara Papan Bawah: Kita Tidak Miskin

Prabowo Ingin RI Tak Jadi Negara Papan Bawah: Kita Tidak Miskin

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Prabowo Subianto tidak ingin Indonesia menjadi negara papan bawah. Ia justru ingin melihat Indonesia menjadi bangsa yang sejahtera, dan tidak kalah dari bangsa lainnya.

Hal ini dikatakan Prabowo saat menyampaikan sambutan dalam acara deklarasi Gerakan Solidaris Nasional (GSN) di Indonesia Arena, Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, Sabtu (2/11/2024).

"Kita tidak mau jadi selalu negara papan bawah. Kita tidak mau diangggap selalu bangsa yang miskin. Karena kita tahu bahwa kita tidak miskin, kita tahu bahwa kita kaya," kata Prabowo, Sabtu.

Momen Menteri-Wamen Prabowo Nyanyi Bareng di Deklarasi GSN

Momen Menteri-Wamen Prabowo Nyanyi Bareng di Deklarasi GSN

()

Menteri dan wakil menteri Kabinet Merah Putih bernyanyi di acara Gerakan Solidaritas Nasional (GSN). Mereka menyanyikan lagu Indonesia Jaya.

Acara digelar di Indonesia Arena, GBK, Jakarta, Sabtu (2/11/2024). Mulanya, Presiden Prabowo Subianto memanggil para menteri dan wakil menteri Kabinet Merah Putih.

"Saya minta Pak Wiranto, silakan, siapa lagi? Yang muda-muda, AHY," kata Prabowo.

Sebagai informasi, GSN adalah gerakan yang diisi oleh unsur-unsur dari Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran dan para relawan lainnya.

Kala Prabowo Minta Wiranto hingga AHY Nyanyi di Hadapan Ribuan Anggota GSN

Kala Prabowo Minta Wiranto hingga AHY Nyanyi di Hadapan Ribuan Anggota GSN

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Prabowo Subianto meminta sejumlah purnawirawan TNI yang saat ini menjadi menteri hingga penasihat khusus di Kabinet Merah Putih bernyanyi di hadapan ribuan anggota Gerakan Solidaritas Nasional (GSN) di Indonesia Arena, Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, Sabtu (2/11/2024).

Mulanya, Prabowo meminta anggota GSN yang hadir memilih dua opsi, mendengarnya melanjutkan pidato selama setengah jam ke depan atau menyudahi pidato dan mendengar jajarannya bernyanyi.

"Habis minum kopi saya bisa 2 jam lagi bicara. Bagaimana? Masih kuat denger saya? Ini ada band enggak ya? Kalian lebih suka dengar saya pidato atau mendengar tokoh-tokoh nasional nyanyi? Milih mana?" tanya Prabowo di Indonesia Arena, Sabtu.

Prabowo Minta Tak Banyak Acara Seremonial: Sekali 5 Tahun Saja

Prabowo Minta Tak Banyak Acara Seremonial: Sekali 5 Tahun Saja

()

Presiden Prabowo Subianto meminta Gerakan Solidaritas Nasional (GSN) tidak sering membuat acara seremonial. Prabowo meminta GSN menyelenggarakan acara besar seperti hari ini sekali dalam lima tahun.

Awalnya, Prabowo memberikan semangat para hadirin untuk sama-sama mewujudkan cita-cita pejuang Indonesia. Prabowo mengajak seluruh tokoh dan relawan yang hadir bersama membuat rakyat Indonesia hidup sejahtera.

"Mari kita wujudkan cita-cita pendiri bangsa kita, cita-cita Bung Karno, cita-cita Bung Hatta, cita-cita Bung Sjahrir, cita-cita Soedirman, semua pendiri-pendiri bangsa kita, Indonesia rakyatnya hidup sejahtera," ucap Prabowo dalam acara GSN di Indonesia Arena, Jakarta, Sabtu (2/11/2024).

Sapa Titiek Soeharto di Deklarasi Gerakan Solidaritas Nasional, Prabowo: Kok Tepuk Tangannya Paling Keras, Heran Saya

Sapa Titiek Soeharto di Deklarasi Gerakan Solidaritas Nasional, Prabowo: Kok Tepuk Tangannya Paling Keras, Heran Saya

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Prabowo Subianto nampak bercanda ketika menyapa Siti Hediati Hariyadi atau Titiek Soeharto di forum deklarasi Gerakan Solidaritas Nasional (GSN).

Momen itu berlangsung di Indonesia Arena, Kompleks Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu (2/11/2024).

Mulanya, Prabowo menyambut sejumlah perwakilan menteri, anggota DPR, dan tokoh nasional yang hadir melalui pidatonya.

Hingga akhirnya, sambutan itu sampai pada Titiek dan sekitar 20.000 relawan yang hadir riuh dan tepuk tangan.

“Kok tepuk tangannya paling keras, heran saya ini. Maksudnya apa ini?” canda Prabowo dari atas podium.

Prabowo di GSN: Ada yang Keluar Koalisi Lalu Balik Lagi, Tak Masalah

Prabowo di GSN: Ada yang Keluar Koalisi Lalu Balik Lagi, Tak Masalah

()

Presiden Prabowo Subianto mengucapkan terima kasih kepada relawan tim pemenangan saat Pilpres 2024. Prabowo mengatakan berterima kasih kepada seluruh relawan dan partai politik.

"Saya ucapkan juga terima kasih kepada panitia yang menyelenggarakan acara ini. Sesungguhnya, acara ini kita ingin laksanakan secara sederhana, tetapi memang kita mendapat laporan bahwa begitu banyak relawan, begitu banyak organisasi yang pernah berjuang bersama kita, dan sesudah kita menerima mandat dari rakyat, sesungguhnya kita belum melaksanakan sesuatu acara syukuran atau acara reuni," ujar Prabowo dalam acara GSN di Indonesia Arena, Jakarta, Sabtu (2/11/2024).

Prabowo dan Titiek Soeharto Hadiri Deklarasi Gerakan Solidaritas Nasional

Prabowo dan Titiek Soeharto Hadiri Deklarasi Gerakan Solidaritas Nasional

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Prabowo Subianto menghadiri deklarasi Gerakan Solidaritas Nasional (GSN) di Indonesia Arena, Kompleks Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu (2/11/2024).

Pantauan Kompas.com di lokasi, mobil yang membawa Prabowo tiba pukul 15.20 WIB di depan Indonesia Arena.

Setelahnya tampak Ketua Komisi IV DPR RI sekaligus mantan istrinya, Siti Hediati Soeharto atau Titiek Soeharto, dan anak semata wayangnya, Ragowo Hediprasetyo Djojohadikusumo atau Didit Hediprasetyo, turut hadir ke acara yang sama.

Prabowo hingga Titiek Soeharto Hadiri Deklarasi Gerakan Solidaritas Nasional

Prabowo hingga Titiek Soeharto Hadiri Deklarasi Gerakan Solidaritas Nasional

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Prabowo Subianto menghadiri deklarasi Gerakan Solidaritas Nasional (GSN) di Indonesia Arena, Kompleks Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu (2/11/2024).

Pantauan Kompas.com di lokasi, mobil yang membawa Prabowo tiba pukul 15.20 WIB di depan Indonesia Arena.

Setelahnya tampak Ketua Komisi IV DPR RI sekaligus mantan istrinya, Siti Hediati Soeharto atau Titiek Soeharto, dan anak semata wayangnya Ragowo Hediprasetyo Djojohadikusumo atau Didit Hediprasetyo, turut hadir ke acara yang sama.