Harga Cabai Naik

Harga Cabai Pernah Tembus Rp 150.000 Per Kg di Pasar Palmerah

Harga Cabai Pernah Tembus Rp 150.000 Per Kg di Pasar Palmerah

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Harga cabai di Pasar Palmerah pernah melonjak hingga Rp 150.000 per kilogramnya pada awal tahun 2025.

"Ini (kenaikan harga) paling tinggi. Biasanya cuma naik Rp 50.000. Kemarin sempet Rp 150.000," kata pedagang cabai, Ani (55), saat ditemui di Pasar Palmerah, Senin (6/1/2025).

Namun, saat ini harga cabai sudah turun, meski masih berada dikisaran Rp 100.000 per kilogramnnya.

Kenaikan harga cabai ini membuat Ani harus merogoh kocek lebih dalam agar tetap bisa berjualan.