Headline Pilkada 2024

RK-Dharma-Pramono Maju ke Podium Jelang Segmen Akhir Debat Cawagub, Ada Apa?

RK-Dharma-Pramono Maju ke Podium Jelang Segmen Akhir Debat Cawagub, Ada Apa?

()

Debat Pilgub Jakarta 2024 berlangsung dalam beberapa segmen, salah satunya segmen calon wakil gubernur (cawagub). Ada momen menarik di ujung segmen yang diikuti Cawagub nomor urut 1 Suswono, Cawagub nomor urut 2 Kun Wardana, dan Cawagub nomor urut 3 Rano Karno.

Debat digelar di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta Utara, Minggu (27/10/2024). Dalam acara itu, hadir juga Cagub nomor urut 1 Ridwan Kamil, Cagub nomor urut 2 Dharma Pongrekun, Cagub nomor urut 3 Pramono Anung.

Kun Wardana Soal Zonasi: Jumlah Sekolah Perlu Ditambah, Guru Harus Sejahtera

Kun Wardana Soal Zonasi: Jumlah Sekolah Perlu Ditambah, Guru Harus Sejahtera

()

Cawagub Jakarta nomor urut 2, Kun Wardana Abyoto menyebut sistem zonasi tepat jika ketersediaan sekolah di Jakarta merata. Selain itu, dia juga ingin meningkatkan kesejahteraan guru.

"Konsep zonasi bisa berjalan dengan baik jika jumlah daripada sekolah yang ada itu bisa merata. Saat ini kita melihat dari 260 kelurahan yang ada, ada 168 kelurahan yang tidak memiliki SMA dan 86 tidak memiliki SMP," kata Kun Wardana di Beach City International Stadium, Jakarta Utara, Minggu (27/10/2024).

Suswono Anggap Zonasi Tepat Diterapkan di Jakarta tapi dengan Catatan

Suswono Anggap Zonasi Tepat Diterapkan di Jakarta tapi dengan Catatan

()

Calon Wakil Gubernur Jakarta Suswono mengatakan sistem zonasi masih tepat digunakan dalam proses penerimaan peserta didik baru di DKI Jakarta. Namun, dia mengatakan ada sejumlah catatan agar zonasi tepat sasaran.

"Berdasarkan data Dinas Pendidikan DKI Jakarta tahun 2024, dari 267 kelurahan masih ada 32 persen yang belum memiliki SMP negeri dan 62,9 persen yang memiliki SMA atau SMK negeri, pertanyaannya bagaimana strategi anda untuk meningkatkan akses pendidikan di setiap kelurahan apakah sistem penerimaan peserta didik baru melalui jalur zonasi masih dianggap tepat untuk diterapkan di DKI Jakarta," demikian pertanyaan yang dibacakan oleh moderator dalam debat kedua Pilkada Jakarta 2024 di Ancol, Jakarta Utara, Minggu (27/10/2024).

Dharma Pongrekun Sebut Pandemi Biang Kerok Pasar Tanah Abang Lesu

Dharma Pongrekun Sebut Pandemi Biang Kerok Pasar Tanah Abang Lesu

()

Cagub nomor urut 2 Dharma Pongrekun mengatakan penurunan pengunjung dan omzet di banyaknya pasar tradisional Jakarta terutama di Pasar Tanah Abang akibat pandemi COVID-19. Dia menyebut hal itulah kemudian yang menyebabkan terjadinya deflasi.

Hal tersebut disampaikan Dharma dalam debat kedua Pilkada Jakarta 2024 di Ancol, Jakarta Utara, Minggu (27/10/2024). Dharma menjawab pertanyaan yang disiapkan panelis.

"Menurut riset Populix tahun 2023, 58 persen konsumen lebih memilih belanja online yang berdampak pada penurunan pengunjung dan omzet di banyaknya pasar tradisional DKI Jakarta, khususnya Pasar Tanah Abang. Pertanyaannya, apa strategi anda dalam merevitalisasi pasar tradisional DKI Jakarta terutama Pasar Tanah Abang?" ujar moderator.

RK Janji Beri Cuti Khusus Ibu Menyusui Demi ASI Eksklusif Terpenuhi

RK Janji Beri Cuti Khusus Ibu Menyusui Demi ASI Eksklusif Terpenuhi

()

Cagub Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil menjawab pertanyaan soal strategi dalam memenuhi kebutuhan ASI anak di Jakarta. Dia berjanji akan memberikan keleluasaan cuti untuk pekerja yang menyusui.

"Subtema kesehatan, menurut survei kesehatan Indonesia tahun 2023 hanya 60,3% anak di DKI Jakarta yang mendapat ASI eksklusif selama 6 bulan undang-undang nomor 4 tahun 2024 mengamanatkan penyelenggaraan kesejahteraan ibu dan anak merupakan tanggung jawab pemerintah pusat dan daerah pertanyaannya bagaimana kebijakan anda untuk memastikan seluruh ibu yang bekerja dapat memberikan ASI eksklusif selama 6 bulan?" tanya moderator di debat kedua Pilgub Jakarta, Ancol, Jakarta Utara, Minggu (27/10/2024).

Toko Online Masif, Pramono Janjikan Modal Rp 300 M ke Pedagang Tanah Abang

Toko Online Masif, Pramono Janjikan Modal Rp 300 M ke Pedagang Tanah Abang

()

Calon Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung berjanji akan menata Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat. Dia juga berjanji akan memberi bantuan modal ke pedagang di Pasar Tanah Abang jika terpilih.

Hal tersebut disampaikan Pramono dalam debat kedua Pilkada Jakarta 2024 di Ancol, Jakarta Utara, Minggu (27/10/2024). Janji-janji Pramono itu disampaikan ketika menjawab pertanyaan yang disiapkan panelis.

"Menurut riset Populix tahun 2023, 58 persen konsumen lebih memilih belanja online yang berdampak pada penurunan pengunjung dan omzet di banyaknya pasar tradisional DKI Jakarta, khususnya Pasar Tanah Abang. Pertanyaannya, apa strategi anda dalam merevitalisasi pasar tradisional DKI Jakarta terutama Pasar Tanah Abang?" ujar moderator.

RK Ingin Bangun Rusun di Atas Pasar Tanah Abang untuk Gen Z

RK Ingin Bangun Rusun di Atas Pasar Tanah Abang untuk Gen Z

()

Cagub Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil (RK) memaparkan idenya untuk menghidupkan Pasar Tanah Abang. RK berniat membuat rumah susun di atas Pasar Tanah Abang.

RK menjelaskan bahwa idenya ini muncul saat blusukan ke Tanah Abang. Dia melihat ada lahan Pasar jaya yang satu lantai. Oleh karena itu, tercetus ide konsep hunian di atas pasar.

"Saya menemukan data waktu saya blusukan ke Tanah Abang, masih ada tanah Pasar Jaya yang satu lantai sehingga kita konsepkan nanti di sana pasar berbentuk baru, temanya ternak. Tapi di atasnya ada hunian untuk Gen Z, anak-anak Tanah Abang," ujar RK di debat kedua Pilgub Jakarta di Ancol, Jakarta Utara, Minggu (27/10/2024).

Pramono Janjikan Sarapan Gratis: Menunjang Program Makan Siang Gratis

Pramono Janjikan Sarapan Gratis: Menunjang Program Makan Siang Gratis

()

Cagub Jakarta nomor urut 3 Pramono Anung berjanji akan memberikan sarapan gratis jika terpilih nanti. Dia menyebut program itu akan menunjang program makan bergizi gratis yang telah dilakukan Presiden Prabowo Subianto.

Hal itu disampaikan Pramono saat menyampaikan visi misi dalam debat kedua Pilkada Jakarta 2024, Minggu (27/10/2024). Debat digelar di Beach City International Stadium.

Pramono mulanya menyinggung bahwa dirinya berasal dari keluarga sederhana. Karena itu, dia menjanjikan akan memberikan sarapan gratis untuk menunjang program makan siang bergizi gratis yang digagas Presiden Prabowo.

RK Jamin Makan Bergizi Gratis Prabowo Terjaga, Bakal Tambah Segmen

RK Jamin Makan Bergizi Gratis Prabowo Terjaga, Bakal Tambah Segmen

()

Cagub Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil (RK) memastikan program Makan Bergizi Gratis akan dikawal nantinya jika terpilih. RK juga berjanji akan menambah makanan gratis untuk segmen tertentu.

"Makan gratis bersama program Pak Prabowo kita akan jaga, kita akan tambahkan makanan gratis untuk segmen-segmen tertentu yang membutuhkan di Jakarta," ujar RK di debat kedua Pilgub Jakarta di Ancol, Jakarta Utara, Minggu (27/10/2024).

Selanjutnya, RK juga akan memprioritaskan kebutuhan lansia hingga disabilitas. Dia akan menghadirkan dokter keliling.

Dharma Kenalkan Program Getuk Tular Adab Saat Debat, Apa Maksudnya?

Dharma Kenalkan Program Getuk Tular Adab Saat Debat, Apa Maksudnya?

()

Cagub Jakarta nomor urut 2, Dharma Pongrekun memperkenalkan program ekonomi yang ia namai Getuk Tular Adab. Dharma yakin programnya ini akan menyelamatkan ekonomi rakyat.

"Paslon Dharma-Kun 02, mempunyai program unggulan yaitu Getuk Tular Adab. Getuk Tular Adab adalah suatu sistem ekonomi adab yang menjadi pusaran ekonomi Jakarta, yang akan menyelesaikan semua persoalan ekonomi yang ada di Jakarta," kata Dharma di Beach City International Stadium, Minggu (27/10/2024).

Dharma yakin program ini akan menyelamatkan ekonomi rakyat. Bahkan, programnya ini bisa diwariskan.

Dharma-Kun Mau Bikin Ojek Online di JAKI: Tanpa Potongan untuk Ojol

Dharma-Kun Mau Bikin Ojek Online di JAKI: Tanpa Potongan untuk Ojol

()

Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut 2, Dharma Pongrekun dan Kun Wardana, menyampaikan janji mengembangkan aplikasi JAKI. Kun menyebut pihaknya ingin JAKI dilengkapi aplikasi ojek online tanpa potongan bagi pengemudinya.

"Kita juga akan memberikan aplikasi ya di dalam JAKI menjadi super apps, super portal, di sana ada aplikasi kesehatan, pendidikan keuangan, bahkan transportasi," ujar Kun dalam debat kedua di Ancol, Jakarta Utara, Minggu (27/10/2024).

Dia mengatakan JAKI akan dilengkapi layanan ojol. Para pengemudi ojol di JAKI tak akan kena potongan.

Suswono Soroti Persoalan Pengangguran-Bahan Pangan Jelang Debat Kedua

Suswono Soroti Persoalan Pengangguran-Bahan Pangan Jelang Debat Kedua

()

Cawagub Jakarta nomor urut 1, Suswono menyoroti permasalahan pengangguran hingga harga bahan pangan yang tinggi jelang debat kedua yang digelar di Ancol, Jakarta Utara. Suswono menyebut permasalahan itu masih terjadi di Jakarta.

"Terutama masalah utama kan persoalan pengangguran yang masih juga cukup tinggi ya, kemudian juga persoalan harga bahan pangan yang juga warga kalau ditanya masih agak berat gitu ya, masih tinggi gitu ya. Dan juga memang di lapangan pasar-pasar kelihatannya juga sepi pengunjung, artinya menurun lah bukan sepi ya, tapi menurun padahal harga stabil ya," kata Suswono di Discovery Hotel, Ancol, Minggu (27/10/2024).

Para Cagub-Cawagub Jakarta Tiba di Arena Debat Kedua

Para Cagub-Cawagub Jakarta Tiba di Arena Debat Kedua

()

Debat kedua Pilkada Jakarta digelar malam ini. Ketiga pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur telah tiba di arena debat.

Pantauan detikcom di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta Utara, Minggu (27/10/2024), tampak Cagub-Cawagub nomor urut 2, Dharma Pongrekun-Kun Wardana, tiba disambut para pendukungnya.

Dharma-Kun, yang mengenakan pakaian putih, tampak hadir pukul 18.00 WIB. Keduanya tampak menyapa pendukung sebelum masuk ke arena debat.

Setelah itu, giliran calon Gubernur dan Wakil Gubernur nomor urut 3 Pramono Anung-Rano Karno yang tiba di arena debat. Kedatangan Pramono-Rano juga disambut yel-yel pendukungnya.

Persiapan RK Jelang Debat: Istirahat Cukup, Mandi Ganteng, Ngapalin Pointer

Persiapan RK Jelang Debat: Istirahat Cukup, Mandi Ganteng, Ngapalin Pointer

()

KPU DKI menggelar debat kedua Calon Gubernur (Cagub) dan Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Jakarta malam ini. Cagub Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil mengungkap persiapannya menghadapi debat.

"Persiapannya istirahat cukup, mandi ganteng, ngapal-ngapalin pointer-pointer, latihan di kamar mandi, ngepas-ngepasin waktu, mudah-mudahan tinggal berdoa dilancarkan," kata RK di Ancol, Jakarta Utara, Minggu (27/10/2024).

Dia mengatakan debat tak hanya mempermasalahkan substansi namun mengejar waktu. Dia mengatakan latihan debat diperlukan agar dalam waktu dingat debat itu dapat disampaikan hal-hal yang mudah dipahami.