Remaja yang Bunuh Ayah dan Neneknya Jalani Ujian Sekolah di LPAS
JAKARTA, KOMPAS.com - MAS (14), remaja yang menikam ayah, ibu, dan neneknya hingga menewaskan dua di antaranya sedang menjalani ujian sekolah di Lembaga Penempatan Anak Sementara (LPAS).
Remaja tersebut, baru saja dipindahkan dari Polres Metro Jakarta Selatan menuju LPAS pada Rabu (4/12/2024) kemarin.
"Pendidikan anak dia ikut juga. Lagi ujian sekarang. Kemarin-kemarin ikut juga, ujian (UAS) harus ikut," kata Kasie Humas Polres Metro Jakarta Selatan AKP Nurma Dewi saat dihubungi, Kamis (5/12/2024).