IHSG Dibuka Terjun ke Zona Merah, Saham BBCA, BMRI, dan PANI Ambrol
Bisnis.com, JAKARTA — Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka pada zona merah pada perdagangan hari ini, Rabu (6/11/2024). Sejumlah saham seperti BBCA, BMRI, hingga saham milik Aguan PANI ambrol ke zona merah pagi ini.
Berdasarkan data RTI Infokom, pada pukul 09.10 WIB, IHSG dibuka melemah pada posisi 7.491,86. IHSG sempat bergerak di rentang 7.472-7.506 sesaat setelah pembukaan.
Tercatat, 221 saham menguat, 199 saham melemah, dan 187 saham bergerak di tempat. Kapitalisasi pasar IHSG terpantau menjadi Rp12.521 triliun.