Ismail Umasugi

Jadi Tersangka Korupsi Pengadaan Alkes, Eks Plt Kadis Kesehatan Buru Ditahan

Jadi Tersangka Korupsi Pengadaan Alkes, Eks Plt Kadis Kesehatan Buru Ditahan

()

AMBON, KOMPAS.com - Mantan Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Buru, Maluku, Ismail Umasugi, ditetapkan sebagai tersangka oleh Penyidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Maluku.

Ismail ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan korupsi pengadaan alat kesehatan (alkes) penunjang fasilitas medik pelayanan kesehatan Mini Central Oxygen System pada Dinas Kesehatan Kabupaten Buru 2021.

Penetapan tersangka dilakukan setelah penyidik melakukan gelar perkara kasus tersebut pada Kamis (14/11/2024).

"Mantan Plt kepala dinas kesehatan Buru IU telah ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan pengadaan alkes," kata Direktur Reskrimsus Polda Maluku, Kombes Pol Hujra Soumena, saat dikonfirmasi, Jumat (15/11/2024).