Istana Batu Tulis

Guntur Soekarnoputra Sebut Istana Batu Tulis Bukan Istana, tapi Rumah

Guntur Soekarnoputra Sebut Istana Batu Tulis Bukan Istana, tapi Rumah

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Putra Pertama Presiden Pertama RI Soekarno, Guntur Soekarnoputra, menilai ada anggapan yang salah kaprah soal Istana Batu Tulis yang terletak di Bogor, Jawa Barat.

Menurut Guntur, Istana Batu Tulis semestinya disebut Rumah Batu Tulis, bukan Istana Batu Tulis karena bangunan tersebut adalah rumah pribadi Bung Karno.

"Bukan (Istana). (Itu) Rumah Batu Tulis," kata Guruh dalam acara peluncuran buku "Sangsaka Melilit Perut Megawati" di Jakarta, Minggu (3/11/2024).

Guruh menjelaskan, bangunan itu menjadi milik Bung Karno karena keprihatinan sejumlah tokoh yang iba terhadap Bung Karno karena sang proklamator tidak mempunyai rumah.