Respons Jokowi Usai Disebut Melindungi Hasto Sebelum Jadi Tersangka KPK
SOLO, KOMPAS.com – Presiden ke-7 RI Joko Widodo menanggapi pernyataan Effendi Simbolon yang menyebut Sekjen PDI-P Hasto Kristiyanto dilindungi olehnya sebelum ditetapkan sebagai tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Saat ini, Hasto telah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus suap Harun Masiku pada 2022.
Effendi yang baru-baru ini dipecat PDI-P menyebut, Hasto tidak segera menjadi tersangka karena mendapat perlindungan dari Jokowi.
“Melindungi seperti apa, tanya yang ngomong,” ujar Jokowi di Solo, Jawa Tengah, Kamis (9/1/2024).