5 Berita Terpopuler Internasional Hari Ini
Amerika Serikat (AS) dilaporkan membangun pangkalan militer di kota Kobani, Suriah, yang terletak dekat perbatasan Turki. Presiden terpilih AS Donald Trump memberikan reaksi keras atas pengumuman hakim New York untuk menjatuhkan vonis dalam kasus uang tutup mulut sebelum pelantikan dirinya.
Pentagon atau Departemen Pertahanan AS membantah keras laporan soal pembangunan pangkalan baru di Suriah tersebut. Laporan itu mencuat setelah muncul beberapa video yang menunjukkan pembatas beton dipindahkan pada sebuah truk trailer berbendera AS.