Katingan

Brigadir Polisi Terseret Kasus Pembunuhan, Korban Ditemukan di Kebun Sawit Kalteng

Brigadir Polisi Terseret Kasus Pembunuhan, Korban Ditemukan di Kebun Sawit Kalteng

()

KOMPAS.com - Seorang oknum polisi berinisial Brigadir Polisi AK diduga membunuh seorang warga di Kecamatan Katingan Hilir, Kabupaten Katingan, Kalimantan Tengah.

Tidak hanya membunuh, AK juga mengambil mobil milik korban yang berasal dari Banjarmasin.

Kasus tersebut terungkap setelah ditemukannya mayat di kebun sawit di wilayah Kecamatan Katingan Hilir pada 6 Desember 2024.

Diduga, mayat yang diketahui sebagai BA (32) tersebut telah berada di lokasi tersebut sejak Minggu (1/12/2024).

Dalam penyelidikan yang dilakukan oleh Polda Kalteng, peristiwa ini bermula dari pertemuan antara Brigadir AK dan BA di pinggir Jalan Tjilik Riwut, Jalan Trans Kalimantan, pada Rabu (27/11/2024).

Oknum Polisi Diduga Bunuh Warga di Kalteng, Bermula dari Temuan Mayat Tanpa Identitas

Oknum Polisi Diduga Bunuh Warga di Kalteng, Bermula dari Temuan Mayat Tanpa Identitas

()

KOMPAS.com - Oknum Polisi berinisial Brigadir Polisi AK diduga membunuh seorang warga di Kecamatan Katingan Hilr, Kabupaten Katingan, Kalimantan Tengah.

AK merupakan anggota polisi dari Polresta Palangka Raya, diduga melakukan tindak pencurian hingga mengakibatkan kematian.

Kepala Bidang Humas Polda Kalteng, Kombes Erlan Munaji, membenarkan hal ini.

"Pengungkapan kasus ini berawal dari penemuan mayat di kebun sawit yang berada di wilayah Kecamatan Katingan Hilir pada tanggal 6 Desember lalu. Proses penyelidikan saat ini sedang berlangsung," ujar Erlan kepada wartawan di Markas Polda Kalteng, Kamis (12/12/2024).