Kebakaran Di Pabrik Master Kidz Indonesia

Penyebab Kebakaran Pabrik Mainan Master Kidz di Kendal

Penyebab Kebakaran Pabrik Mainan Master Kidz di Kendal

()

KENDAL, KOMPAS.com - Kebakaran yang melanda pabrik PT Master Kidz Indonesia di Kawasan Industri Kendal (KIK), Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, Jumat (1/11/2024) belum sepenuhnya padam.

Hingga saat ini, petugas pemadam kebakaran masih berupaya memadamkan api yang terus berkobar.

Upaya pemadaman dilakukan dengan mengambil air dari sungai yang terletak di pinggir jalan depan pabrik.

Salah satu petugas pemadam kebakaran, Nurhadi, mengatakan bahwa api masih menyala dan pihaknya terus melakukan penyemprotan.

“Api belum sepenuhnya padam. Masih dilakukan penyiraman,” katanya di lokasi kebakaran.

Pabrik Mainan Master Kidz di Kendal Terbakar, Karyawan Berlarian Menyelamatkan Diri

Pabrik Mainan Master Kidz di Kendal Terbakar, Karyawan Berlarian Menyelamatkan Diri

()

KENDAL, KOMPAS.com - Pabrik Master Kidz Indonesia yang beroperasi di Kawasan Industri Kendal (KIK) Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, mengalami kebakaran, Jumat (1/11/2024).

Kebakaran ini melanda sekitar 75 persen bangunan pabrik.

Penyebab kebakaran di pabrik Master Kidz tersebut masih dalam penyelidikan.

Diketahui, PT Master Kidz Indonesia merupakan perusahaan yang memproduksi mainan anak berbahan kayu, seperti puzzle, mainan tematik edukasi, dan mobil-mobilan.

HRD PT Master Kidz Indonesia, Argo mengatakan, titik lokasi kebakaran berada di lantai 2 pabrik.