Korban Kebakaran Mengungsi di SDN 09 Kebon Kosong, Ruang Kelas Jadi Gudang Logistik
JAKARTA, KOMPAS.com - Ruang kelas 2 SDN 09 Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat, disulap menjadi gudang logistik bantuan untuk korban kebakaran.
Sementara itu, bangunan sekolah tersebut juga menjadi salah satu lokasi pengungsian korban kebakaran di Kebon Kosong.
"Ini ruang kelas 2 dijadikan (gudang) logistik, semuanya di sini," ujar Ketua RT 14/RW 05 Kebon Kosong Heri Priyanto (49) saat ditemui Kompas.com di lokasi, Rabu (11/12/2024).
Pantauan Kompas.com di lokasi, beberapa petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PSSU) terlihat sibuk memasukan berbagai jenis logistik ke dalam ruang kelas.