Kecelakaan Bus

Tragis Bus Tamu Pernikahan Terjun ke Sungai, 14 Orang Tewas

Tragis Bus Tamu Pernikahan Terjun ke Sungai, 14 Orang Tewas

()

Sebuah bus yang mengangkut para tamu yang baru pulang dari pesta pernikahan di Pakistan terjun ke sebuah sungai setempat. Nahas, sedikitnya 14 orang tewas dalam kecelakaan maut ini.

Sang mempelai wanita sejauh ini menjadi satu-satunya korban selamat dalam kecelakaan yang terjadi di wilayah Gilgit-Baltistan tersebut.

"Terdapat 25 orang di dalam bus tersebut dan sejauh ini, 14 jenazah telah ditemukan, sementara 10 orang lainnya masih hilang," sebut salah satu petugas penyelamat di wilayah Gilgit-Baltistan, Wazir Asad Ali, seperti dilansir AFP, Rabu (13/11/2024).

Cara Klaim dan Besar Santunan Jasa Raharja saat Jadi Korban Kecelakaan

Cara Klaim dan Besar Santunan Jasa Raharja saat Jadi Korban Kecelakaan

()

Bisnis.com, JAKARTA - Kecelakaan merupakan hal yang paling kita hindari saat berada di jalan raya.

Namun apabila nasib berkata lain, korban kecelakaan bisa mendapat santunan atau asuransi dari Jasa Raharja.

Jasa Raharja sendiri merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang mengelola asuransi bagi setiap pengguna jalan seperti penumpang angkutan umum, penumpang kendaraan pribadi, dan pejalan kaki.

Namun tak semua korban kecelakaan berhak mendapat santunan dari Jasa Raharja.

Mengutip dari situs resminya, santunan diberikan kepada setiap penumpang sah dari alat angkutan umum yang mengalami kecelakaan, yang diakibatkan oleh penggunaan alat angkutan umum selama penumpang yang bersangkutan berada dalam angkutan tersebut.