Lava Pijar Gunung Lewotobi Ancam Permukiman di 3 Desa, Warga Cemas
FLORES TIMUR, KOMPAS.com – Aliran lava Gunung Lewotobi Laki-laki di Kabupaten Flores Timur, Nusa Timur (NTT) terus mendekat ke permukiman warga di tiga desa di lereng gunung tersebut.
Kepala Badan Geologi, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral, Muhammad Wafid, mencatat bahwa berdasarkan hasil pemantauan periode Selasa (12/11/2024), aktivitas vulkanik Gunung Lewotobi Laki-laki masih tinggi.
Terlihat erupsi disertai aliran lava pijar ke arah timur laut sejauh lebih kurang 3,8 kilometer dan ke arah barat sejauh 3,9 kilometer dari pusat erupsi.