Eks Bupati-Anggota DPRD Sleman Diperiksa di Kasus Korupsi Dana Pariwisata
Kejaksaan Negeri (Kejari) Sleman memanggil mantan Bupati Sleman Sri Purnomo dan eks anggota DPRD Sleman Raudi Akmal. Keduanya merupakan ayah dan anak.
Dilansir detikJogja, Jumat (13/13/2024), keduanya diperiksa sebagai saksi kasus dugaan korupsi dana hibah pariwisata pada tahun 2020. Sri Purnomo diperiksa pada Rabu (11/12), sementara Raudi Akmal diperiksa kemarin (12/12).
"Kalau pertanyaan untuk saudara Raudi tadi sekitar 30 pertanyaan ya. Kalau Pak Sri Purnomo kalau tidak salah 25 pertanyaan," kata Kepala Kejari Sleman Bambang Yunianto kepada wartawan.