Kementerian LHK

Menteri LH Ungkap Delegasi RI di COP 29 Bakal Perjuangkan Aksi Iklim

Menteri LH Ungkap Delegasi RI di COP 29 Bakal Perjuangkan Aksi Iklim

()

Menteri Lingkungan Hidup (LH) Hanif Faisol melihat persiapan Delegasi Indonesia (Delri) Konferensi Perubahan Iklim Perserikatan Bangsa-Bangsa/Conference of the Parties (COP) ke-29. Dalam kesempatan tersebut Menteri LH menyebutkan jika Delegasi Indonesia akan melanjutkan perjuangan melalui meja negosiasi dan soft diplomacy melalui Paviliun Indonesia.

Ia menyebut perjuangan Delri di COP 29 ini akan berupaya melanjutkan perjuangan yang belum selesai.

"Jadi untuk agenda utama COP 29 ini selain yang telah dilaksanakan teman-teman semua untuk soft diplomacy melalui Paviliun Indonesia, Ibu Dirjen PPI juga mengawal para negosiator yang untuk melanjutkan long term perjuangan," ujar Hanif, dalam keterangan tertulis, Senin (11/11/2024).

Jaga Lingkungan, Kementerian LH Gelar Aksi Bersih Sungai Ciliwung Lestari

Jaga Lingkungan, Kementerian LH Gelar Aksi Bersih Sungai Ciliwung Lestari

()

Kementerian Lingkungan Hidup/Badan Pengendalian Lingkungan Hidup (KLH/BPLH) berpartisipasi pada kegiatan Aksi Bersih Sungai Ciliwung di Saung Alkesa, Kota Bogor sebagai bagian dari Festival Ciliwung 2024 dan Program Kali Bersih (Prokasih).

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas air, melestarikan ekosistem, dan membangun kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga kebersihan sungai.

Acara ini dihadiri oleh Wamen LH/BPLH Diaz Hendropriyono, jajaran pimpinan Kota Bogor, Direktur Utama PT Pertamina (Persero), Direktur Utama PT Pertamina Kilang Internasional, serta para Komunitas Peduli Sungai Ciliwung. PT Pertamina (Persero) mendukung acara ini melalui Program CSR bertajuk ‘Gerbang Biru Ciliwung’, yang melibatkan lebih dari 450 peserta luring dan 400 peserta daring dari berbagai sektor masyarakat.

Pertamina dan Kementerian LHK Dukung Program Kali Bersih di Sungai Ciliwung

Pertamina dan Kementerian LHK Dukung Program Kali Bersih di Sungai Ciliwung

()

KOMPAS.com - PT Pertamina (Persero), melalui subholding PT Kilang Pertamina Internasional, bersama Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK), turut mendukung pelaksanaan Program Bersih Sungai Ciliwung di Saung Alkesa, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (9/11/2024).

Hadir dalam pelaksanaan Program Bersih Sungai Ciliwung itu Wakil Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Diaz Malik Hendropriyono, Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Simon Aloysius, serta Direktur Utama PT Kilang Pertamina Internasional Taufik Adityawarman.

Dimulai sejak Sabtu (9/11/2024) pagi, Program Bersih Sungai Ciliwung diawali dengan penyerahan perahu secara simbolis oleh Wakil Menteri Kementerian LHK Diaz Malik Hendropriyono kepada komunitas dan dilanjutkan dengan Live Teleconference di sejumlah lokasi. Bersama Komunitas Sungai Ciliwung, kegiatan ini mencakup penanaman bibit pohon serta bersih-bersih di sekitar Sungai Ciliwung.

Mendes PDT dan Menteri LH Pantau Dampak Pencemaran Sungai Ciujung

Mendes PDT dan Menteri LH Pantau Dampak Pencemaran Sungai Ciujung

()

Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT) Yandri Susanto bersama Menteri Lingkungan Hidup (LH) Hanif Faisol Nurofiq monitoring pencemaran sungai Ciujung Kabupaten Serang, Banten. Diketahui, pencemaran ini diduga terindikasi dari limbah perusahaan.

Yandri mengatakan monitoring pencemaran sungai Ciujung yang dilakukannya bersama Menteri Lingkungan Hidup berdasarkan banyaknya laporan dari kepala desa dan tokoh masyarakat yang ada di bantaran Sungai Ciujung yang melaporkan tercemar sungainya dan tidak layak pakai.

"Saya tidak punya kewenangan terkait lingkungan, kami berkolaborasi dengan Menteri Lingkungan Hidup untuk memastikan warga yang terdampak industri itu bisa segera kita atasi secepat mungkin. Kita berharap industri tetap jalan, tenaga kerja teruslah bekerja. Tapi, jangan sampai lingkungannya dirusak, pertanian jadi rusak, tambak jadi rusak, air tidak bisa dipakai, penyakit makin banyak. Itu yang kita tidak ingin terjadi," katanya, dalam keterangan tertulis, Jumat (8/11/2024).