Keracunan Ikan Buntal

Keracunan Telur Ikan Buntal, Ayah dan Anak di Manggarai Timur Meninggal

Keracunan Telur Ikan Buntal, Ayah dan Anak di Manggarai Timur Meninggal

()

LABUAN BAJO, KOMPAS.com - Amri (37) dan Harun (8), ayah dan anak di Kampung Nanga Lanang, Desa Bea Ngencung, Kecamatan Rana Mese, Kabupaten Manggarai Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT), meninggal dunia usai mengonsumsi telur ikan buntal pada Minggu (15/12/2024).

Kapolsek Borong, AKP David Neto mengatakan, kedua korban memakan telur ikan buntal di rumahnya sekitar pukul 19.30 Wita.

"Kedua korban yang merupakan bapak dan anak, saat mau mengonsumsi telur ikan buntal sempat dilarang oleh istri, tetapi kedua korban tetap nekat makan," kata David saat dikonfirmasi Selasa (17/12/2024) pagi.