Ketua KPK Bertemu Jaksa Agung

Jaksa Agung Bantah Bersaing dengan KPK

Jaksa Agung Bantah Bersaing dengan KPK

()

JAKARTA, KOMPAS.com – Jaksa Agung Sanitiar Burhanuddin menegaskan, tidak ada rivalitas antara Kejaksaan Agung (Kejagung) dan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Burhanuddin menyatakan, tidak ada persoalan antara Kejagung dan KPK meski banyak anggapan yang menyebut dua institusi penegak hukum ini bersaing.

"Di antara kami ini tidak ada apa-apa, yang kadang-kadang disudut-sudutkan bahwa kami bersaing," kata Burhanuddin seusai bertemu Ketua KPK Setyo Budiyanto di Kantor Kejagung, Jakarta, Rabu (8/1/2025).

Burhanuddin menyatakan, Kejagung dan KPK justru bersinergi untuk memberantas korupsi.

Ketua KPK Bertemu Jaksa Agung Pagi Ini

Ketua KPK Bertemu Jaksa Agung Pagi Ini

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua KPK Setyo Budiyanto bertemu dengan Jaksa Agung ST Burhanuddin di Kejaksaan Agung Jakarta Selatan, Rabu (7/1/2025).

Kapuspenkum Kejagung Harli Siregar mengatakan bahwa saat ini sedang berlangsung diskusi Ketua KPK dengan Jaksa Agung.

"Sedang berlangsung (pertemuan jaksa agung dan ketua KPK)," kata Harli kepada Kompas.com, Rabu.

Namun, Harli enggan merinci apa saja yang dibicarakan oleh Setyo dan Jaksa Agung.

"Nanti bisa ditanyakan (langsung)," tambah Harli.

Sebagai informasi, bagian Kehumasan Kejagung menyebut bahwa Ketua KPK dalam perjalan menuju ke Kejagung pada pukul 9.42 WIB. Ketua KPK tiba di Kejagung sekitar pukul 10.15 WIB.