Korban Kebakaran Kemayoran

Korban Kebakaran Kebon Kosong Segera Dipindahkan ke Rumah Singgah

Korban Kebakaran Kebon Kosong Segera Dipindahkan ke Rumah Singgah

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Pratikno mengatakan, pemerintah akan segera memindahkan korban kebakaran Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat yang kini mengungsi di posko pengungsian ke rumah singgah.

Hal ini disampaikan Pratikno usai memimpin rapat tingkat menteri di kantor Kemenko PMK, Kamis (12/12/2024).

"Keluarga terdampak tidak boleh berlama-lama di pengungsian. Kita tadi membahas bagaimana memberikan tempat tinggal sementara, yaitu rumah singgah, agar risiko kehidupan di pengungsian bisa diminimalkan," kata Pratikno, dikutip dari siaran pers.

Pramono Anung Akan Kaji Usulan JK untuk Relokasi Korban Kebakaran Kemayoran ke Rusun

Pramono Anung Akan Kaji Usulan JK untuk Relokasi Korban Kebakaran Kemayoran ke Rusun

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Calon gubernur Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung, menyatakan akan mengkaji secara mendalam usulan mantan Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 RI Jusuf Kalla (JK) untuk merelokasi korban kebakaran Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat, ke rumah susun (rusun).

"Apa yang diusulkan Pak JK tentunya nanti pemerintah daerah akan mengkaji secara mendalam," ujar Pramono di lokasi kebakaran Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat, Kamis (12/12/2024).

Pramono menegaskan bahwa pengkajian harus dilakukan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jakarta bersama dengan Sekretaris Negara (Setneg), mengingat wilayah Kemayoran masih berada di bawah naungan Setneg.

Pramono Cek Ketersediaan Bantuan untuk Para Korban Kebakaran Kemayoran

Pramono Cek Ketersediaan Bantuan untuk Para Korban Kebakaran Kemayoran

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Calon gubernur Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung mengecek ketersediaan bantuan untuk para korban kebakaran Kemayoran, Jakarta Pusat, Kamis (12/12/2024).

"Terus yang masih dibutuhkan apa?" Tanya Pramomo pada petugas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) saat mengunjungi posko pengungsian kebakaran di SDN 09, Kebon Kosong.

Petugas mengatakan, sejauh ini bantuan yang berdatangan sudah cukup.

"Sementara sudah cukup, nanti ada kiriman lagi dari BNPB," jawab petugas BNPB.

Pramono juga menanyakan soal bantuan yang terkumpul berasal dari mana saja.

Didatangi Pramono, Korban Kebakaran Kemayoran Nangis Minta Rumahnya Diperbaiki

Didatangi Pramono, Korban Kebakaran Kemayoran Nangis Minta Rumahnya Diperbaiki

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Seorang lansia yang menjadi korban kebakaran Kemayoran, Jakarta Pusat, menangis saat bertemu dengan calon gubernur (cagub) Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung, Kamis (12/12/2024).

Pertemuan lansia dengan Pramono terjadi di tengah-tengah gang, di mana rumah di kanan dan kirinya sudah rata dengan tanah akibat kebakaran.

Ditemani keluarga, lansia itu mencegat Pramono di persimpangan.

Saat Pramono mendekat, lansia itu langsung meraih tangan cagub yang diusung PDI-P itu untuk bersalaman.

TNI AL Kerahkan Personel Bantu Korban Kebakaran di Kemayoran

TNI AL Kerahkan Personel Bantu Korban Kebakaran di Kemayoran

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) III Jakarta megerahkan personel TNI untuk membantu membersihkan puing-puing bekas kebakaran di kawasan Gempol Kosong, Kemayoran, Jakarta, Rabu (11/12/2024).

Lantamal III Jakarta juga memberikan bantuan sembako sebanyak 200 paket kepada korban kebakaran.

Komandan Lantamal (Danlantamal) III Jakarta Brigjen TNI (Mar) Harry Indarto mengatakan, langkah ini merupakan wujud respons TNI Angkatan Laut (AL) dalam membantu penanganan pasca musibah.

"TNI Angkatan Laut melalui Lantamal III Jakarta memberikan bantuan sembako dan mengirimkan personel untuk ikut membantu pembersihan puing-puing bekas kebakaran serta tenaga medis dari Dinas Kesehatan (Diskes) Lantamal III Jakarta dalam penanganan korban kebakaran," kata Danlantamal III, dalam keterangan yang diterima Kompas.com, Rabu.

Korban Kebakaran Mengungsi di SDN 09 Kebon Kosong, Ruang Kelas Jadi Gudang Logistik

Korban Kebakaran Mengungsi di SDN 09 Kebon Kosong, Ruang Kelas Jadi Gudang Logistik

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Ruang kelas 2 SDN 09 Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat, disulap menjadi gudang logistik bantuan untuk korban kebakaran.

Sementara itu, bangunan sekolah tersebut juga menjadi salah satu lokasi pengungsian korban kebakaran di Kebon Kosong.

"Ini ruang kelas 2 dijadikan (gudang) logistik, semuanya di sini," ujar Ketua RT 14/RW 05 Kebon Kosong Heri Priyanto (49) saat ditemui Kompas.com di lokasi, Rabu (11/12/2024).

Pantauan Kompas.com di lokasi, beberapa petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PSSU) terlihat sibuk memasukan berbagai jenis logistik ke dalam ruang kelas.

Gibran Kunjungi Korban Kebakaran Kemayoran, Warga Minta Dibangunkan Rumah Baru

Gibran Kunjungi Korban Kebakaran Kemayoran, Warga Minta Dibangunkan Rumah Baru

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka mengunjungi posko pengungsian korban kebakaran Kemayoran di SDN 09 Kebon Kosong, Jakarta Pusat, Rabu (11/12/2024). Kedatangan orang nomor dua di Indonesia itu disambut antusias warga.

Terdengar, warga berteriak ‘bangun rumah baru’ kala Gibran mendatangi salah satu tenda pengungsi.

"Bangun rumah baru Pak, rumah baru," teriak seorang ibu yang berada di dalam tenda pengungsian.

Keinginan untuk mendapatkan bantuan rumah baru ini disampaikan oleh ibu lain yang berada di luar tenda.

“Trauma Healing”, Anak-anak Korban Kebakaran di Kebon Kosong Diajak Nyanyi Bersama

“Trauma Healing”, Anak-anak Korban Kebakaran di Kebon Kosong Diajak Nyanyi Bersama

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Jajaran Polres Metro Jakarta Pusat memberikan layanan trauma healing kepada 200 anak yang menjadi korban kebakaran di permukiman padat penduduk di Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu (11/12/2024).

Pantauan Kompas.com, pemberian layanan trauma healing dipandu oleh beberapa personel polisi wanita (polwan) di sebuah ruang kelas di SDN 09 Kebon Kosong yang menjadi lokasi pengungsian.

Keceriaan terpancar dari wajah peserta ketika petugas mengajak bernyanyi bersama.

Wakil Kepala Polres Metro Jakarta Pusat AKBP Wirdhanto Hadicaksono menuturkan, saat ini pemberian trauma healing difokuskan kepada anak-anak.

Kunjungi Korban Kebakaran Kemayoran, JK Tawarkan Warga Pindah ke Rusun

Kunjungi Korban Kebakaran Kemayoran, JK Tawarkan Warga Pindah ke Rusun

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Presiden (Wapres) ke-10 dan 12 RI, Jusuf Kalla sekaligus Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI) mendatangi posko pengungsian posko pengungsian SDN 09 Kebon Kosong, Jakarta Pusat.

Dari pengamatan Kompas.com di lokasi, Jusuf Kalla (JK) tiba di posko pengungsian pada pukul 14.00 WIB. Ia langsung berjalan menuju tenda yang didirikan BPBD Provinsi Jakarta.

Dalam kunjungannya ini, JK menanyakan sejumlah hal yang menjadi kebutuhan kepada para pengungsi. Mulai dari kebutuhan pangan hingga sandang.