Korban Kebakaran Manggarai

Menteri Ara: 418 Unit Rusun Pasar Rumput Gratis Satu Tahun untuk Korban Kebakaran Manggarai

Menteri Ara: 418 Unit Rusun Pasar Rumput Gratis Satu Tahun untuk Korban Kebakaran Manggarai

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Perumahan dan Kawasan Pemukiman Maruarar Sirait mengatakan, ada 418 unit Rusunawa Pasar Rumput yang digratiskan biaya sewa untuk korban kebakaran Manggarai.

"Kami komitemen buat korban kebakaran ada 418 unit itu digratiskan mulai 27 Oktober 2024 sampai 27 Oktober 2025," ujar Maruarar saat berkunjung ke Rusunawa Pasar Rumput, Setiabudi, Jakarta Selatan, Jumat (1/11/2024).

Selain untuk korban kebakaran Manggarai, Pemerintah Provinsi (Pemprov) juga menyediakan 271 unit untuk warga yang terkena relokasi Kali Ciliwung.

Korban Kebakaran Manggarai Digratiskan Biaya Sewa Rusun Pasar Rumput

Korban Kebakaran Manggarai Digratiskan Biaya Sewa Rusun Pasar Rumput

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Penjabat (Pj) Gubernur Jakarta Teguh Setyabudi mendukung kebijakan menggratiskan biaya sewa di Rusun Pasar Rumput selama satu tahun untuk warga terdampak kebakaran di Manggarai, Jakarta Selatan.

Kebijakan dari Pemerintah Pusat melalui Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) dan Kementerian Dalam Negeri RI ini diterapkan mulai Minggu (27/10/2025).

"Warga terdampak kebakaran yang menjadi prioritas kami agar bisa menghuni rusun. Tercatat ada 450 korban kebakaran yang akan menghuni rusun secara gratis selama setahun ke depan," ujar Teguh dalam keterangannya, dikutip Senin (28/10/2024).

Pj Gubernur Teguh Dukung Kebijakan Sewa Gratis Rusun Pasar Rumput untuk Korban Kebakaran Manggarai

Pj Gubernur Teguh Dukung Kebijakan Sewa Gratis Rusun Pasar Rumput untuk Korban Kebakaran Manggarai

()

KOMPAS.com - Penjabat (Pj) Gubernur Daerah Khusus Ibu Kota (DKI) Jakarta Teguh Setyabudi mendukung penuh kebijakan pemerintah pusat untuk menggratiskan sewa Rusun Pasar Rumput selama satu tahun bagi warga yang terdampak kebakaran di Manggarai, Jakarta Selatan (Jaksel).

Kebijakan yang digerakkan oleh Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) serta Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) itu mulai berlaku pada Minggu (27/10/2024).

“Warga yang terdampak kebakaran menjadi prioritas utama untuk menghuni rusun tersebut. Sebanyak 450 korban kebakaran akan menghuni rusun secara gratis selama satu tahun,” ujar Teguh dalam siaran pers yang dikutip dari laman beritajakarta.id, Senin (28/10/2024).