KPU Papua Pegunungan

Hasil Rekapitulasi Pilgub Papua Pegunungan, John Tabo-Ones Pahabol Raih Suara Terbanyak

Hasil Rekapitulasi Pilgub Papua Pegunungan, John Tabo-Ones Pahabol Raih Suara Terbanyak

()

JAYAPURA, KOMPAS.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Papua Pegunungan telah menyelesaikan rapat terbuka pleno rekapitulasi suara untuk pemilihan kepala daerah (Pilkada) Gubernur dan Wakil Gubernur di Hotel Baliem Pilamo, Kabupaten Jayawijaya, pada Minggu (15/12/2024).

Dalam pleno tersebut, KPU menetapkan pasangan calon (paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Papua Pegunungan nomor urut 1, John Tabo-Ones Pahabol, berhasil meraih 720.925 suara.

Sementara itu, paslon nomor urut 2, Befa Yigibalom dan Natal Pahabol, memperoleh 564.280 suara.