Kras

PLN Angkat Bicara Soal Rencana Penggabungan ke BPI Danantara

PLN Angkat Bicara Soal Rencana Penggabungan ke BPI Danantara

()

Bisnis.com, JAKARTA — PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) atau PLN angkat bicara soal pembentukan Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI Danantara).

Rencanannya, perusahaan setrum pelat merah itu bakal dikonsolidasikan ke dalam Danantara, bersama dengan 6 badan usaha milik negara (BUMN) lainnya.

“Sampai dengan saat ini, belum terdapat komunikasi resmi yang ditujukan kepada perseroan terkait pembentukan BP Danantara,” kata Sekretaris Perusahaan PLN Alois Wisnuhardana lewat keterbukaan informasi, Senin (11/11/2024).

Alois menerangkan perseroannya bakal mengikuti kebijakan pemerintah selaku pemegang saham pengendali perseroan.